KTM SX Generasi Baru Lebih Ringan

Selasa, 26 Mei 2015 - 12:25 WIB
KTM SX Generasi Baru Lebih Ringan
KTM SX Generasi Baru Lebih Ringan
A A A
MATTIGHOFEN - KTM terus melakukan pengembangan dengan meluncurkan model terbaru dari tipe SX yang dikhususkan untuk kompetisi 2016. Produsen sepeda motor asal Austria, mengklaim KTM SX terbaru lebih ringan, lincah, dan cepat dibandingkan model sebelumnya.

Pihak KTM mengungkapkan 90% komponen SX-F 2016 semuanya baru. Mulai dari sasis, rangka utama dan pendukung, pijakan kaki, lengan ayun, serta sokbreker belakang. Perubahan ini meningkatkan performa, serta kontrol saat dikendarai. Bahkan mengurangi bobot kering motor.

Terdapat tiga varia SX-F 2016, 450, 350 dan 250 dan sudah bisa bisa dipesan mulai Juni 2015 di semua negara yang menjual KTM, termasuk Tanah Air.

Pengurangan bobot kering terjadi pada semua varian SX-F yaitu tipe 450 cc terpangkas 4 kg, menjadi 101,9 kg. Tipe 350 cc terpangkas 3,5 kg menjadi 101,4 kg. Sedangkan tipe 250cc lansiran 2016 berkurang 3,5 kg menjadi 99,9 kg.

”Teknologi serta inovasi kami membuat titik berat motor SX versi 2016 makin ke tengah serta mengurangi berat dan mudah di kontrol. Dengan kombinasi desain garpu depan udara AER 48 baru dari WP, sangat mumpuni digunakan di jalanan,” ungkap Manajer Produksi KTM Offroad, Joachim Sauer, dalam keterangan resminya, Selasa (26/5/2015).

Untuk versi 450 menggunakan mesin konfigurasi satu silinder SOHC 450 SX-F 2016 standar, menghasilkan tenaga hingga 62 tk atau mempunyai power to weight ratio terbaik di kelasnya. Sedangkan untuk versi 350 cc, mengusung mesin DOHC dirancang lebih kompak agar titik berat grafitasinya makin ke tengah.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2822 seconds (0.1#10.140)