Kerusakan Rem Ford F-150 Masuk Tahap Penyelidikan

Sabtu, 27 Juni 2015 - 12:05 WIB
Kerusakan Rem Ford F-150 Masuk Tahap Penyelidikan
Kerusakan Rem Ford F-150 Masuk Tahap Penyelidikan
A A A
MICHIGAN - Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Nasional (NHTSA) melaporkan, masalah laporan kerusakan rem pada generasi terakhir dari Ford F-150 tengah masuk tahap penyelidikan.

Dilansir dari Leftlanenews, Sabtu (27/6/2015), sebetulnya masalah ini telah dilaporkan sejak 2011 dan 2012, pada model EcoBoost twin-turbocharge V6. Keluhan yang masuk menyatakan, bahwa terjadi kegagalam pompa pada vakum, mengakibatkan kesulitan pengereman.

Akibat dari masalah itu, menyebabkan terjadinya dua kecelakaan di jalan raya. Kemudian mendorong pengajuan keluhan dari para pemilik kendaraan.

Menurut keluhan pelanggan, pada sistem diagnostik F-150, pengemudi tidak ada pemberitahuan terhadap kondisi jalan di depan. Jika masalah tersebut sampai terbukti valid, bisa berdampak kepada 250.000 kendaraan.

Mengatasi hal ini, Ford menggandeng dengan agen sehingga jika isu recall sampai terjadi, maka dapat langsung mudah menemukan akar permasalahannya.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0979 seconds (0.1#10.140)