Toyota Motor Manufacturing Indonesia Kembali Raih Penghargaan Primaniyarta
A
A
A
JAKARTA - PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) kembali mendapat apresiasi dari Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Perdagangan RI. TMMIN memperoleh penghargaan Primaniyarta atas kinerja ekspor yang stabil dan terus berkembang.
Primaniyarta 2015 ini diserahkan langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo yang didampingi oleh Menteri Perdagangan RI, Thomas Trikasih Lembong kepada Wakil Presiden Direktur TMMIN, Warih Andang Tjahjono dalam acara pembukaan Trade Expo 2015 berlokasi di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta, Rabu (21/10).
“Kami berterimakasih atas apresiasi yang diberikan pemerintah terkait dengan capaian TMMIN di bidang ekspor. Pencapaian ini dapat kami raih berkat dukungan dari semua pihak terutama pemerintah Indonesia yang giat menggalakkan ekspor melalui penyediaan regulasi dan infrastruktur yang mendukung," ujar Warih dalam keterangan tertulisnya Kamis (22/10/2015).
Menurutnya penghargaan Primaniyarta menjadi tantangan untuk mempertahankan kinerja ke depan guna berkontribusi di bidang ekspor maupun produksi, khususnya melalui industri automotif. Primaniyarta 2015 ini merupakan penghargaan keenam yang diterima TMMIN, setelah sebelumnya menerima penghargaan serupa pada 2008, 2010, 2011, 2013, dan 2014.
Primaniyarta 2015 ini diserahkan langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo yang didampingi oleh Menteri Perdagangan RI, Thomas Trikasih Lembong kepada Wakil Presiden Direktur TMMIN, Warih Andang Tjahjono dalam acara pembukaan Trade Expo 2015 berlokasi di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta, Rabu (21/10).
“Kami berterimakasih atas apresiasi yang diberikan pemerintah terkait dengan capaian TMMIN di bidang ekspor. Pencapaian ini dapat kami raih berkat dukungan dari semua pihak terutama pemerintah Indonesia yang giat menggalakkan ekspor melalui penyediaan regulasi dan infrastruktur yang mendukung," ujar Warih dalam keterangan tertulisnya Kamis (22/10/2015).
Menurutnya penghargaan Primaniyarta menjadi tantangan untuk mempertahankan kinerja ke depan guna berkontribusi di bidang ekspor maupun produksi, khususnya melalui industri automotif. Primaniyarta 2015 ini merupakan penghargaan keenam yang diterima TMMIN, setelah sebelumnya menerima penghargaan serupa pada 2008, 2010, 2011, 2013, dan 2014.
(dol)