Toyota Terus Genjot Muatan Lokal di All New Fortuner

Rabu, 27 Januari 2016 - 20:48 WIB
Toyota Terus Genjot...
Toyota Terus Genjot Muatan Lokal di All New Fortuner
A A A
KARAWANG - Meskipun merupakan merek Jepang, namun All New Fortuner memiliki rasa Indonesia. PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) bahkan terus menggenjot muatan lokal yang sudah ada.

Meskipun sudah memiliki kandungan lokal sebesar 75%, namun pihak TMMIN mengaku akan terus meningkatkan kandungan lokal yang ada pada Fortuner. Setidaknya dapat menyamai kandungan lokal yang terdapat pada Kijang Innova baru yang sudah mencapai 85%. Walaupun menggunakan kandungan lokal lebih dari 50%, namun soal kualitas tidak perlu diragukan lagi.

"Sebelum kita memproduksi komponen lokal, ada dua hal yang harus dipastikan, biaya produksi yang masuk akal serta standar kualitas. Standarisasinya juga harus sama dengan yang ada di Filipina dan Jepang jadi tetap mengikuti aturan Toyota walaupun kita buat disini," ujar Direktur Teknik TMMIN, Yui Hastoro di Karawang, Selasa (26/1/2016).

Untuk memproduksi beberapa komponen yang terdapat pada All New Fortuner, TMMIN juga telah melakukan uji kualitas di Jepang. Contohnya, kantong udara yang sudah tidak di import lagi.

"Untuk dapat memastikan airbag berfungsi dalam segala kondisi. TMMIN juga telah melakukan pengujian di Jepang sesuai standarisasi yang ada," ungkap Yui.

Saat ini perakitan All New Fortuner sendiri dirakit langsung di pabrik TMMIN Karawang 1, Kawasan Industri Karawang International Industrial City (KIIC). All New Fortuner akan di produksi sebanyak 6.000 unit per bulannya. Namun diakui hal tersebut dapat berubah bergantung pada permintaan pasar.

Baca:
Toyota All New Fortuner Mobil Merek Jepang Rasa Indonesia
(dyt)
Berita Terkait
Toyota RAV4 Adventure...
Toyota RAV4 Adventure untuk Pasar AS, Bertabur Fitur Mewah
Dua Pesan Penting Toyota...
Dua Pesan Penting Toyota Buat Transisi Elektrifikasi di Indonesia
Toyota Hadirkan Alphard...
Toyota Hadirkan Alphard dan Vellfire Edisi Khusus di Jepang
Toyota Disinyalir Akan...
Toyota Disinyalir Akan Produksi Hilux Champ di Indonesia
Hadirkan Crown Signia,...
Hadirkan Crown Signia, Toyota Hentikan Penjualan Harrier
Toyota Menunda Produksi...
Toyota Menunda Produksi Mobil Listrik hingga 2026, Ini Alasannya
Berita Terkini
Lotus Memperkenalkan...
Lotus Memperkenalkan Struktur Baru untuk Eletre dan Emeya
11 jam yang lalu
Industri Otomotif Bakal...
Industri Otomotif Bakal Sekarat, Ini Risiko yang Mengintai AS Terkait Tarif Impor
18 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Diberlakukan, Hyundai Menang Telak
20 jam yang lalu
Ducati Desmo450 MX Mesin...
Ducati Desmo450 MX Mesin 1 Silender 449cc dengan Bobot Ringan
21 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
22 jam yang lalu
BYD Salip Tesla di Eropa,...
BYD Salip Tesla di Eropa, Penjualan di Q1 2025 Naik 60 Persen
1 hari yang lalu
Infografis
10 Negara yang Memiliki...
10 Negara yang Memiliki Wilayah Paling Luas di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved