Setelah 68 tahun, Produksi Land Rover Defender Resmi Berakhir

Minggu, 31 Januari 2016 - 15:27 WIB
Setelah 68 tahun, Produksi Land Rover Defender Resmi Berakhir
Setelah 68 tahun, Produksi Land Rover Defender Resmi Berakhir
A A A
SOLIHULL - Produsen mobil asal Britania Raya (Inggris) Land Rover meresmikan penghentian produksi Defender. Land Rover Defender ini telah menjadi ikon selama 68 tahun.

Dilansir dari Worldcarfans, Minggu (31/1/2016), Land Rover telah merakit sebanyak 2 juta unit All New Defender untuk terakhir kalinya. Hal ini diumumkan perusahaan di pabrik Solihull bersama 700 karyawan dan mantan karyawan yang berkumpul di sekitar kendaraan ikonik tersebut.

Defender klasik terakhir tidak akan dijual ke pasaran karena akan tetap berada di Jaguar Land Rover Collection sebagai koleksi.

Baca: Land Rover Defender Stop Produksi Januari 2016

Adapun pengganti Defender dikabarkan akan hadir pada 2018 dan akan melengkapi lineup dari lima anggota versi dua pintu, wheelbase panjang empat pintu, dan pickup yang ditawarkan dengan model dua dan empat pintu.

Baca: Land Rover Segera Hadirkan Defender Modern

Sebelum mendatangkan Defender baru, Land Rover tahun depan akan meluncurkan generasi selanjutnya dengan menggunakan platform aluminium-intensif dan akan hadir sebagai model seven seater.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9116 seconds (0.1#10.140)
pixels