Dikritik, Royal Enfield Hapus Video Promosi Dari Youtube

Jum'at, 11 Maret 2016 - 10:11 WIB
Dikritik, Royal Enfield Hapus Video Promosi Dari Youtube
Dikritik, Royal Enfield Hapus Video Promosi Dari Youtube
A A A
NEW DELHI - Baru-baru ini Royal Enfield telah menghapus video promosi sepeda motor Adventure mereka dari YouTube. Namun, belum dapat diketahui secara pasti apa alasan perusahaan melakukan hal tersebut.

Dilansir dari Visordown, Jumat (11/3/2016), hal ini pertama kali diketahui oleh salah satu pembaca yang ingin melihat tampilan video Royal Enfield Himalaya dari YouTube. Dimana video tersebut menampilkan aksi dari Himalaya yang sedang melakukan atraksi lompatan layaknya motor cross.

Pabrikan asal India tersebut mendapatkan rentetan kritik dari penonton yang melihatnya. 'pengujian ini membuktikan kepada kita bahwa mendarat dari lompatan 6ft diatas tanah sangat standar untuk ukuran video promosi. Kami rasa kami dapat melakukannnya dengan lebih baik, ketimbang video yang ditampilkan," salah satu komentar yang terdapat pada postingan.

Namun, seorang juru bicara Royal Enfield mengatakan, "Ini merupakan salah satu dari rencana kami untuk mengganti video tersebut, oleh karena itu kami menghapusnya. Namun kami akan menampilkan video yang lebih baik dari sebelumnya".

Meski telah diperkenalkan secara resmi dan melakukan berbagai rangkaian uji coba. Namun sampai saat ini pihak perusahaan masih belum mengumumkan berpa harga dari produk teranyar yang mereka miliki.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7192 seconds (0.1#10.140)