Mesin Overheat, Rem Blong Intai Pengguna Yamaha R25-MT25

Jum'at, 17 Juni 2016 - 17:19 WIB
Mesin Overheat, Rem...
Mesin Overheat, Rem Blong Intai Pengguna Yamaha R25-MT25
A A A
TOKYO - Yamaha Motor Corporation secara resmi telah mengeluarkan perintah recall terhadap 15.072 untuk unit motor-motor sport produksinya. Yamaha dengan tegas mengakui bahwa keempat produk motor jenisnya mengalami kerusakan dan dapat membahayakan penggunanya.

Seperti dilansir motorcycle, Jumat (17/6/2016) Yamaha yang mengalami kerusakan tersebut, yakni motor jenis YZF-R3A, MT-320, YZF-R25A dan MT-250 dari produksi 6 Oktober 2014 sampai 23 Mei 2016. Dalam surat tersebut, juga menyebutkan alasan Yamaha melakukan Recall atas belasan ribu motor sport karena didera tiga kerusakan fatal berikut ini:

Kerusakan Pada pompa Oli

Kerusakan ini disebabkan karena Klep/ Valve untuk mengatur tekanan pada Pompa oli memiliki desain yang tidak sesuai sehingga tidak dapat memberikan penyesuaian tekanan pada pompa oli pada saat mesin berada dalam putaran atas. Ini yang membuat mesin overheat alias panas berlebihan.

Kerusakan Pada Model transmisi

Kerusakan dalam sistem perseneling ini juga dialami oleh kelima model dari motor ini. Masalah kekuatan Bearing dari pelat penekan begitu berlebihan, sehingga saat operasi over kopling yang dilakukan berulang ulang dapat membuat bearing ini rusak dan membuat Kopling tidak berfungsi sebagai mestinya dan tentu berbahaya untuk di gunakan saar berkendara di jalan raya.

Kerusakan Pada Rem Depan

Masalah pada rem depan ini, di deteksi ada sesuatu kebocoran di selang rem sehingga terjadi kontak antara minyak rem dan cairan radiator. Akibat kontak ini, dapat membuat selang rem rusak yang akan berakibat tekanan pada sistem pengereman hidrolik berkurang. Artinya rem tidak pakem atau blong. Namun masalah pengereman ini hanya dialami oleh model MT Series saja. Dengan recall ini Yamaha membuktikan bertanggung jawab dan memperhatikan kenyamanan dan keselamatan konsumen.
(wbs)
Berita Terkait
Identik dengan Motor...
Identik dengan Motor Yamaha, Inilah Plus Minus Mesin SOHC
Kesempatan Jajal All...
Kesempatan Jajal All New R15 Series di Sirkuit Mandalika
Ratusan Ribu Mobil Toyota...
Ratusan Ribu Mobil Toyota dan Daihatsu di Recall
Yamaha Hadirkan Warna...
Yamaha Hadirkan Warna Baru All New Aerox 155 Connected Version
Yamaha Lexi LX 155 Tawarkan...
Yamaha Lexi LX 155 Tawarkan Sejumlah Keunggulan, Berikut Ulasannya
Honda Siap Pasok EM1...
Honda Siap Pasok EM1 e: dan BENLY e:I ke Yamaha
Berita Terkini
CEO Baru Volvo Fokus...
CEO Baru Volvo Fokus ke Pasar Amerika: Produksi Lokal Jadi Kunci Atasi Tarif Impor!
1 hari yang lalu
Lotus Memperkenalkan...
Lotus Memperkenalkan Struktur Baru untuk Eletre dan Emeya
1 hari yang lalu
Industri Otomotif Bakal...
Industri Otomotif Bakal Sekarat, Ini Risiko yang Mengintai AS Terkait Tarif Impor
2 hari yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Diberlakukan, Hyundai Menang Telak
2 hari yang lalu
Ducati Desmo450 MX Mesin...
Ducati Desmo450 MX Mesin 1 Silender 449cc dengan Bobot Ringan
2 hari yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
2 hari yang lalu
Infografis
Google Mulai Kiamat?...
Google Mulai Kiamat? 10 Mesin Pencari Ini Siap Gantikan Tahta!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved