Daihatsu Masih Malu Ungkapkan Produk Kembar LCGC 7 Penumpang

Selasa, 28 Juni 2016 - 19:05 WIB
Daihatsu Masih Malu...
Daihatsu Masih Malu Ungkapkan Produk Kembar LCGC 7 Penumpang
A A A
JAKARTA - Tak lama lagi Daihatsu akan menelorkan produk kembar untuk kelima kalinya bareng Toyota yaitu Sigra dan Calya. Indikasi ini semakin jelas akan kemunculannya setelah beberapa foto Calya MPV 7 penumpang ini beredar di dunia maya.

Meskipun begitu belum ada keterangan resdi dari pihak Belum ada satupun dari pihak Astra Daihatsu Motor (ADM) maupun Toyota Astra Motor. Rudy Ardiman, Division Head Corporate Planning ADM, masih menutup rapat kran informasi tentang produk ini.

Calya merupakan sebuah LCGC yang mengalami perubahan dimensi. Meskipun masuk dalam MPV 7 penumpang namun masih dibawah kelas Avanza dan Xenia. Menurut Rudy pasar LCGC 7-penumpang bisa saja menjadi segmen baru.

"Pasar LCGC 7 seater kami masih belum tahu. Tapi kalau ada model baru pasti akan memperkaya pasar masyarakat banyak pilihan,” ujar Rudy beberapa waktu lalu (25/6).

Menurut Rudy ADM selalu memilih bermain di pasar besar, misalnya seperti yang selama ini sudah dilakukan pada low MPV, dan LCGC. Secara implisit ADM memutuskan mau meluncurkan produk baru jelas harus dirakit lokal dan wajib laku karena segmen yang diincar pasti “kue” besar.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8458 seconds (0.1#10.140)