Alami Kecelakaan, Uber Hentikan Proyek Mobil Otonom

Senin, 27 Maret 2017 - 20:02 WIB
Alami Kecelakaan, Uber...
Alami Kecelakaan, Uber Hentikan Proyek Mobil Otonom
A A A
SAN FRANCISCO - Uber telah lama menggarap sebuah mobil otonom. Namun hal tersebut tampaknya harus terhenti sementara. Hal ini setelah mobil otonom besutan perusahaan transportasi berbasis online tersebut mengalami kecelakaan.

Sebagaimana dilansir dari Ubergizmo, Senin (27/3/2017), kecelakaan berlangsung pada Jumat 24 Maret, saat mobil otonomos Uber bertabrakan di Tempe, Arizona, AS. Alhasil mobil berjenis SUV milik Uber harus mengalami kerusakan yang cukup parah.

Akibat kejadian tersebut, Juru bicara Uber yang tidak dirahasiakan namanya tersebut mengatakan, Uber menghentikan proyek otonom yang berada Pittsburg dan San Francisco.

"Kami akan menghentikan sementara proyek di Arizona. Dan sekanjutnya kami akan melakukan investigasi terlebih dahulu untuk menelusuri penyebanya. Selain itue pengujian di Pittsburg dan San Francisco juga akan dihentikan," ungkap juru bicara terebut.

Meski begitu, dirinya menjelaskan kecelakaan tersebut tidak berdampak berarti terhadap sistem. Bahkan dikatakan, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan mobil otonom milik Uber tersebut.

Sementara itu, petugas kepolisian setempat mengatakan kecelakaan disebabkan oleh mobil lain yang dikemudikan manusia gagal memutar balik dan menabrak mobil Uber.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1364 seconds (0.1#10.140)