Diluncurkan di Jateng, Penjualan Honda All New Scoopy Dipatok Naik 30%

Sabtu, 08 April 2017 - 21:12 WIB
Diluncurkan di Jateng, Penjualan Honda All New Scoopy Dipatok Naik 30%
Diluncurkan di Jateng, Penjualan Honda All New Scoopy Dipatok Naik 30%
A A A
SOLO - Honda All New Scoopy resmi diluncurkan di Jawa Tengah. Melalui berbagai pembaharuan yang semakin fashionable dan modern, penjualan sepeda motor skutik tersebut ditargetkan naik 30%.

Kepala Wilayah Astra Motor Jateng Yohanes Kurniawan mengatakan, All New Scoopy dilengkapi fitur fitur canggih melalui tiga varian dengan delapan warna. Sejak dikenalkan mulai tahun 2010, Honda Scoopy memimpin pasar segmen motor skutik unik dan retro modern dengan pangsa pasar mencapai 87%.

“Karena antusias terhadap Scoopy yang tinggi, Jawa Tengah menjadi region pertama peluncuran produk kepada publik. Setelah sebelumnya AHM (Astra Honda Motor) selaku pabrikan memperkenalkannya,” kata Yohanes Kurniawan saat peluncuran Honda All New Scoopy di Kota Solo, Sabtu (8/4/2017) siang.

Kota Solo dipilih menjadi lokasi peluncuran karena segmen penjualan cocok dengan Honda Scoopy, dan angka penjualannya cukup besar di Jawa Tengah. Namun demikian, volume penjualan di 22 kabupaten/kota di Jateng rata rata memang sangat baik.

Dalam sebulan, Honda Jateng mampu menjual 5.500 unit Scoopy model lama. Dengan model baru, pihaknya cukup optimis bisa mendistribusikan hingga 7.200/bulan atau naik 30%.

Corporate Communication Astra Motor Jateng Muhammad Ryan Ayubi mengatakan, fitur unggulan yang dimiliki All New Scoopy adalah panel meter elektrik hadir dengan panel lCD baru yang menampilkan odometer dan indikator bahan bakar. Serta fitur ECO indikator yang mendukung pengendara untuk menghemat bahan bakar.

“Anti theft alarm dilengkapi dengan answer back system, membantu pengendara menghindari pencurian dan mencari lokasi parkir dengan mudah,” terang Ryan Ayubi.

Selain itu juga disematkan power charge yang dapat dimanfaatkan pengendara untuk pengisian baterai ponsel. Juga mengaplikasikan velg baru 12 inch dan ban tubeles baru yang lebih lebar.

Sehingga dapat menghasilkan jarak terendah ke tanah 3% lebih tinggi atau 143 milimeter. All New Scoopy hadir dalam delapan varian warna baru dengan tema sporty, stylish, dan playful.

All New Scoopy responsif dengan akselerasi 12,73 detik untuk mencapai 200 meter dan bertenaga dengan kecepatan maksimum 91,3 km/jam. Model ini juga mampu menyuguhkan konsumsi bahan bakar minyak yang irit di kelasnya. Yakni mencapai 59 km/liter melalui pengaktifan fitur ISS dengan metode pengetesan EURO 3.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6947 seconds (0.1#10.140)