MINI John Cooper Works Countryman Teranyar Hadir di GIIAS 2017

Jum'at, 11 Agustus 2017 - 08:31 WIB
MINI John Cooper Works...
MINI John Cooper Works Countryman Teranyar Hadir di GIIAS 2017
A A A
TANGERANG - Di bawah payung BMW Group Indonesia, Mini secara resmi menghadirkan varian terbaru John Cooper Works di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, dengan peluncuran New Mini John Cooper Works Countryman.

Model kendaraan sport John Cooper Works ukuran terbesar ini melengkapi varian kendaraan dari model John Cooper Works terbaru – yang menggabungkan elemen antara karakter balap dengan sensasi berkendara khas Mini.

"MiniIndonesia dengan bangga persembahkan varian model Mini John Cooper Works lengkap yang kini tersedia untuk semua varian Mini dengan hadirnya New MiniJohn Cooper Works Countryman,” ujar President Director BMW Group Indonesia, Karen Lim.

"Penggemar Mini sekarang dapat rasakan sensasi adrenalin di beragam pilihan model Mini John Cooper Works, berkisar dari Mini John Cooper Works 3-Door hingga New MiniJohn Cooper Works Countryman, yang dirancang untuk kepuasan mengemudi ekstrem di segala medan,” tambah Karen.

Selama ajang GIIAS 2017, BMW Group Pavilion akan tampilkan 7 model kendaraan Mini, termasuk New Mini John Cooper Works Countryman, Mini Cooper S Countryman, Mini Clubman, MINI Cooper S 5-Door, Mini Cooper 3-Door, Mini Cabrio, dan Mini John Cooper Works 3-Door.

Semua rangkaian kendaraan ini akan tampilkan berbagai keunggulan Mini mulai dari segi desain, performa tinggi, keseimbangan optimal antara keseruan berkendara dan konsumsi bahan bakar, teknologi yang inovatif serta fungsionalitas pintar.
(dmd)
Berita Terkait
Jualan Tak Sampai 1.000...
Jualan Tak Sampai 1.000 Unit Setahun, Mini Bangun Showroom 8 Lantai Senilai Rp 140 Miliar
The New MINI Frozen...
The New MINI Frozen Brass Edition, Cuma Ada 10 Unit di Indonesia
Mini Pastikan Mayoritas...
Mini Pastikan Mayoritas Warga AS Lebih Suka Mengendarai Mobil Manual
MINI Hadirkan Varian...
MINI Hadirkan Varian Mini Cooper JCW 60th Anniversary Edition
MINI Hadirkan Mobil...
MINI Hadirkan Mobil Legendaris Monte Carlo Rally Berbasis Cooper S 5
Suntikan Instan X-Raid...
Suntikan Instan X-Raid Agar MINI Tangguh di Medan Off-Road
Berita Terkini
Bos BYD Pede Denza Lebih...
Bos BYD Pede Denza Lebih Baik dari Mercedes Benz dan BMW
7 jam yang lalu
Kenapa Harley Davidson...
Kenapa Harley Davidson Turun Harga Imbas Tarif Impor AS? Simak Ulasan Lengkapnya
10 jam yang lalu
Tarif Impor AS Picu...
Tarif Impor AS Picu Kiamat Industri Otomotif Kanada, Ini Hitung-hitungannya
14 jam yang lalu
Goldman Sachs Prediksi...
Goldman Sachs Prediksi Tarif Trump Akan Hancurkan Industri Otomotif AS
15 jam yang lalu
Desain Honda NC750X...
Desain Honda NC750X dari Sudut Pandang Red Dot 2025
17 jam yang lalu
China Serang Pasar Pikap...
China Serang Pasar Pikap Australia dengan 2 Model Baru
18 jam yang lalu
Infografis
Demo Menentang Presiden...
Demo Menentang Presiden AS Donald Trump Digelar di Penjuru Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved