Adolf Hitler 'Bergentayangan' dengan Motor Resahkan Warga Jerman

Minggu, 19 Januari 2020 - 21:55 WIB
Adolf Hitler Bergentayangan...
Adolf Hitler 'Bergentayangan' dengan Motor Resahkan Warga Jerman
A A A
SAXONY -

Ulah bikers yang meniru gaya mantan pemimpin partai Nazi Adolf Hitler selama acara sepeda motor baru-baru ini di Saxony, Jerman. Hal ini rupanya membuat Kepolisian Jerman pontang panting memburu pelaku.

Seperti dilansur dari NYpost, Pria berkumis itu terlihat mengendarai mobil samping yang dipasang pada sepeda motor selama Perang Dunia Kedua. Sepeda motor itu dikendarai oleh seorang pria berpakaian SS (Saal-Schutz). Video

Mungkin banyak yang tidak tahu bahwa mengenakan Nazi, SS dan bahkan memakai emblem swastika dilarang di Jerman.

Kedua pria itu mulai mendapatkan banyak perhatian setelah klip video beredar di internet. Menurut video itu, tidak ada yang berbahaya. Bahkan, mereka berdua tertawa dan melambaikan tangan ke arah kerumunan yang sibuk memotret.

Yang lebih mengejutkan adalah tindakan seorang polisi yang ditugaskan untuk menjaga situasi di sana. Ketika sepeda motor mendekati van, anggota mengeluarkan telepon dan mulai mengambil gambar alih-alih menangkap mereka.

“Tindakan ini tidak bisa diterima. Jika ada yang muncul sebagai Adolf Hitler, investigasi perlu dilakukan. Kami benar-benar berharap polisi menangkap mereka, ”kata juru bicara kepolisian Saxony.

Pasukan Hitler kini menghadapi tuduhan mengenakan lencana organisasi yang tidak terdaftar dan berusaha memprovokasi pemberontakan terhadap pemerintah. Nasib para polisi tidak pasti.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2033 seconds (0.1#10.140)