Jakarta menyukai sedan ketimbang SUV
Kamis, 20 Maret 2014 - 16:40 WIB

Jakarta menyukai sedan ketimbang SUV
A
A
A
Sindonews.com – Segmen mobil special utility vehicle (SUV) saat ini mengalami perkembangan yang positif. Popularitas mobil tersebut meningkat didukung oleh kemampuan mobil tersebut yang bisa digunakan untuk berbagai kegiatan baik on-road maupun off-road.
Presiden BMW Group Indonesia Ramesh Divyanathan justru punya pandangan berbeda. Menurut dia, penjualan BMW di Indonesia sangat didominasi oleh penjualan mobil-mobil sedan. Dia mencontohkan pada 2013, penjualan BMW didominasi oleh sedan sebesar 60 persen, sisanya diambil oleh mobil-mobil BMW yang mengisi segmen SUV.
“Sedan BMW yang paling laris adalah BMW Seri 3 dan BMW Seri 5. Menurut saya sedan lebih banyak dipilih karena memang menawarkan kenyamanan tinggi dan sangat cocok dengan gaya hidup yang mereka jalani,” terang Ramesh Divyanathan disela-sela peluncuran BMW X5, Kamis (20/3/2014).
Ramesh melanjutkan sedan juga dipilih karena memang banyak konsumen dari BMW tidak memerlukan sebuah mobil yang bisa dibawa pergi untuk kegiatan khusus. Mereka tidak menggunakan mobil sedan BMW yang mereka miliki untuk pergi keluar kota yang biasanya memiliki medan berat.
“Kenyataannya aktivitas mereka di Jakarta justru lebih banyak dihabiskan di dalam kota saja. Inilah yang membuat mereka memilih sedan,” pungkasnya.
Presiden BMW Group Indonesia Ramesh Divyanathan justru punya pandangan berbeda. Menurut dia, penjualan BMW di Indonesia sangat didominasi oleh penjualan mobil-mobil sedan. Dia mencontohkan pada 2013, penjualan BMW didominasi oleh sedan sebesar 60 persen, sisanya diambil oleh mobil-mobil BMW yang mengisi segmen SUV.
“Sedan BMW yang paling laris adalah BMW Seri 3 dan BMW Seri 5. Menurut saya sedan lebih banyak dipilih karena memang menawarkan kenyamanan tinggi dan sangat cocok dengan gaya hidup yang mereka jalani,” terang Ramesh Divyanathan disela-sela peluncuran BMW X5, Kamis (20/3/2014).
Ramesh melanjutkan sedan juga dipilih karena memang banyak konsumen dari BMW tidak memerlukan sebuah mobil yang bisa dibawa pergi untuk kegiatan khusus. Mereka tidak menggunakan mobil sedan BMW yang mereka miliki untuk pergi keluar kota yang biasanya memiliki medan berat.
“Kenyataannya aktivitas mereka di Jakarta justru lebih banyak dihabiskan di dalam kota saja. Inilah yang membuat mereka memilih sedan,” pungkasnya.
(dol)