Hyundai akan fokus produksi crossover

Senin, 21 April 2014 - 16:03 WIB
Hyundai akan fokus produksi...
Hyundai akan fokus produksi crossover
A A A
Sindonews.com - Hyundai akan fokus memproduksi crossover untuk mendongkrak penjualan global. CEO Hyundai Motor Amerika, Dave Zuchowski mengatakan Hyundai akan luncurkan 12 model baru untuk jangka waktu tiga tahun kedepan.

Kendati menolak berkomentar model apa saja yang akan keluar, namun dia mengungkapkan penekanan utama berada di segmen crossover.

"Kami punya rencana pertumbuhan yang cukup agresif untuk lima tahun ke depan dengan produk-produk baru yang akan mendorong pertumbuhan. Setengah dari pertumbuhan datang dari peningkatan kehadiran di segmen CUV (crossover utility vehicle)," ujar Zuchowski yang kemudian dilansir Autonews, Senin (21/4/2014).

Kehadiran crossover Korsel tersebut akan datang dari peningkatan Hyundai Tucson crossover dan Santa Fe. Keduanya akan mengisi line-up Hyundai untuk lima penumpang dan tujuh penumpang dengan wheelbase yang lebih panjang.

Selama New York Motor Show berlangsung, Zuchowski mengatakan pasokan Tucson di AS meningkat sebanyak 90 ribu unit setelah model generasi berikutnya tiba tahun depan.

"Truk dan CUV dari total penjualan kami relatif rendah," kata Zuchowski. "Namun itu akan berubah dalam beberapa tahun mendatang karena pertumbuhan dan marjin produk baru kami, jadi kita harus lebih terwakili di sana," tutupnya.
(dol)
Berita Terkait
New York Fashion Week...
New York Fashion Week Akan Berlangsung Sesuai Rencana
Hyundai Indonesia Gelar...
Hyundai Indonesia Gelar Virtual Motor Show, Suguhkan Apa Saja?
New York Rekrut Robot...
New York Rekrut Robot Anjing Hyundai Jadi Petugas Pemadam Kebakaran
Fashion Show 7 Desainer...
Fashion Show 7 Desainer Indonesia di KJRI New York
Covid-19 Varian Delta...
Covid-19 Varian Delta Gagalkan New York International Auto Show
Angkat Kain Tapis Lampung,...
Angkat Kain Tapis Lampung, Brand Lokal Ini Berlenggok di New York Fashion Week 2024
Berita Terkini
Lotus Memperkenalkan...
Lotus Memperkenalkan Struktur Baru untuk Eletre dan Emeya
6 jam yang lalu
Industri Otomotif Bakal...
Industri Otomotif Bakal Sekarat, Ini Risiko yang Mengintai AS Terkait Tarif Impor
13 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Diberlakukan, Hyundai Menang Telak
15 jam yang lalu
Ducati Desmo450 MX Mesin...
Ducati Desmo450 MX Mesin 1 Silender 449cc dengan Bobot Ringan
17 jam yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
18 jam yang lalu
BYD Salip Tesla di Eropa,...
BYD Salip Tesla di Eropa, Penjualan di Q1 2025 Naik 60 Persen
19 jam yang lalu
Infografis
2 Negara NATO akan Kirim...
2 Negara NATO akan Kirim Jet Tempur dan Kapal Perang ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved