Produsen Mobil Premium Mulai Kembangkan Mobil Listrik

Senin, 19 Mei 2014 - 17:16 WIB
Produsen Mobil Premium Mulai Kembangkan Mobil Listrik
Produsen Mobil Premium Mulai Kembangkan Mobil Listrik
A A A
AMERIKA - Sejauh ini mobil listrik belum mengalami booming yang cukup signifikan. Meski begitu para produsen berharap tahun ini penjualan mobil listrik akan mengalami lonjakan.

Masih kurangnya infrastruktur merupakan akar masalah, mobil ramah lingkungan ini butuh banyak sumber yang terlibat. Mulai dari pemerintah hingga produsen merek lain.

Dilansir dari Leftlanenews, Senin (19/5/2014) kendati demikian, trend global menunjukan minat terhadap plug-in electric vehicle (PEV) cukup baik. Terbukti dengan setiap bulan sejak awal 2014 permintaan di segmen ini terus meningkat.

Menurut data, pengiriman di PEV di Amerika Serikat melonjak 24 % dalam tiga bulan pertama tahun ini. Mencapai penetrasi pasar sebesar 0,6 % dari seluruh penjualan kendaraan baru.

Di sisi lain, dari seluruh pertumbuhan tersebut, 94% permintaan didominasi oleh Tesla Model yang mengisi segmen high-end. Sisanya terdiri dari Cadillac ELR dan Porsche Panamera S Hybrid E, yang keduanya merupakan model hibrid bensin-listrik.

Optimisme para produsen mobil listrik lantaran tahun ini persaingan di segmen ini makin ketat. Bukan hanya pertumbuhan dari Tesla Motors, tetapi juga dari merek Jerman.

BMW berekspansi dengan membawa sub brand "i", sementara Mercedes-Benz meluncurkan model yang lebih kecil yaitu i3 dengan versi listrik dari B Class. Selanjutnya Audi dan Volvo juga akan meluncurkan EV mereka sendiri.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6707 seconds (0.1#10.140)