Maniwa Sport Car Kayu dari Jepang

Jum'at, 30 Mei 2014 - 11:37 WIB
Maniwa Sport Car Kayu dari Jepang
Maniwa Sport Car Kayu dari Jepang
A A A
OKAYAMA - Orang Jepang punya cara sendiri untuk menunjukkan kreatifitas mereka. Seperti yang dilakukan oleh Sada-Kenbi. Alih-alih membuat mobil dengan komponen muktahir. Perusahaan ini malah membuat kendaraan menggunakan kayu.

Dilansir dari Topgear, Jumat (30/5/2014) Sada-Kenbi merupakan perusahaan yang mengkhususkan diri dalam pembuatan barang-barang dari kayu. Kini perusahaan tersebut berekspansi membuat mobil.

Mobil hasil kreasi mereka dijuluki Maniwa. Dari desain, mobil ini seperti motor tiga roda alias trike, setang kemudi juga mirip motor dengan satu kursi untuk pengemudi. Dibelakangnya terdapat dua kursi penumpang.

wodenwoden

Sada-Kenbi mengklaim Maniwa merupakan mobil sport pertama yang menggunakan rancang bangun kayu. Keindahan kayu buatan tangan, digabungkan dengan fitur seperti pintu sayap camar dan stereo sebagai sistem hiburan.

wodenwoden

Maniwa menggendong mesin motor berkapasitas 175cc. Mesin tersebut mampu meraih kecepatan tertinggi hingga 80kpj. Lantaran hampir semua yang dibuat menggunakan kayu. Tidak heran Maniwa dilego degan harga lumayan tinggi. Sada-Kenbi mematok USD26 ribu atau sekitar Rp302 juta.

wodenwoden
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0835 seconds (0.1#10.140)