Mahasiswa Ciptakan Mobil dari Basis BMW X3 dan X4
A
A
A
SOUTH CAROLINA - Mahasiswa di Clemson University di South Carolina, AS berhasil menciptakan salah satu mobil paling inspiratif. Mereka membangun Deep Orange 4 concept yang diambil dari basis BMW X3 yang dikombinasi dengan tampilan X4 namun dengan fleksibilitas sebuah pickup.
Melansir laman Autoexpress, Kamis (7/8/2014), memakai platfrom dari BMW X3, sekilas desain eksteriornya condong ke sosok BMW X4 yang di-makeover. Perubahan gaya terlihat pada garis atap miring yang biasa ditemukan di crossover.
Kendati demikian, mobil ini dimaksudkan bukan hanya revisi estetika semata, Deep Orange 4 Concept menargetkan ceruk pasar pelanggan yang menginginkan performa, kemewahan dan ruang penyimpanan fleksibel dalam satu paket.
Para mahasiswa pascasarjana teknik automotif ini mendesain ulang bootlid, mencakup jendela belakang elektrik yang dapat ditarik. Selain itu, terdapat dua bagian pintu samping yang dapat terbuka untuk mengejar sisi fungsionalitas.
Proyek ini sengaja diberikan BMW untuk "menantang" kreatifitas tim Clemson University, mendesain mobil hemat biaya yang nantinya akan dipakai mengembangkan proyek khusus Deep Orange 4.
"Kemampuan mengintegrasikan model dengan volume rendah, tanpa menimbulkan kerugian biaya retooling dan efisiensi, menjadi kunci sukses di masa depan. Kami berusaha merespon perubahan kebutuhan pasar lebih cepat dan lebih fleksibel," jelas Wakil Presiden Manufacturing, Kaya Morris.
Dirinya menambahkan, para siswa yang mengerjakan proyek Deep Orange 4 Concept pada tahap ini melakukan pekerjaan yang sangat baik. Menjaga harga dengan menurunkan biaya sementara mencari peluang integrasi optimal.
Ini adalah keempat kalinya International Center Clemson University menetapkan mahasiswanya menciptakan konsep kendaraan berdasarkan model yang sudah ada dari produsen utama. Tujuannya adalah, memberikan wawasan ke dalam semua aspek pengembangan kendaraan, dari desain dan prototipe untuk perencanaan produk dan riset pasar.
Meskipun BMW belum secara resmi mengesampingkan penempatan Deep Orange 4 Concept yang terinspirasi dari X3 ke dalam jalur produksi, namun bukan tidak mungkin model seperti ini akan ada di showroom dalam beberapa tahun mendatang.
Melansir laman Autoexpress, Kamis (7/8/2014), memakai platfrom dari BMW X3, sekilas desain eksteriornya condong ke sosok BMW X4 yang di-makeover. Perubahan gaya terlihat pada garis atap miring yang biasa ditemukan di crossover.
Kendati demikian, mobil ini dimaksudkan bukan hanya revisi estetika semata, Deep Orange 4 Concept menargetkan ceruk pasar pelanggan yang menginginkan performa, kemewahan dan ruang penyimpanan fleksibel dalam satu paket.
Para mahasiswa pascasarjana teknik automotif ini mendesain ulang bootlid, mencakup jendela belakang elektrik yang dapat ditarik. Selain itu, terdapat dua bagian pintu samping yang dapat terbuka untuk mengejar sisi fungsionalitas.
Proyek ini sengaja diberikan BMW untuk "menantang" kreatifitas tim Clemson University, mendesain mobil hemat biaya yang nantinya akan dipakai mengembangkan proyek khusus Deep Orange 4.
"Kemampuan mengintegrasikan model dengan volume rendah, tanpa menimbulkan kerugian biaya retooling dan efisiensi, menjadi kunci sukses di masa depan. Kami berusaha merespon perubahan kebutuhan pasar lebih cepat dan lebih fleksibel," jelas Wakil Presiden Manufacturing, Kaya Morris.
Dirinya menambahkan, para siswa yang mengerjakan proyek Deep Orange 4 Concept pada tahap ini melakukan pekerjaan yang sangat baik. Menjaga harga dengan menurunkan biaya sementara mencari peluang integrasi optimal.
Ini adalah keempat kalinya International Center Clemson University menetapkan mahasiswanya menciptakan konsep kendaraan berdasarkan model yang sudah ada dari produsen utama. Tujuannya adalah, memberikan wawasan ke dalam semua aspek pengembangan kendaraan, dari desain dan prototipe untuk perencanaan produk dan riset pasar.
Meskipun BMW belum secara resmi mengesampingkan penempatan Deep Orange 4 Concept yang terinspirasi dari X3 ke dalam jalur produksi, namun bukan tidak mungkin model seperti ini akan ada di showroom dalam beberapa tahun mendatang.
(dyt)