Platrom MQB Milik VW Solusi Terbaik Produsen Mobil

Kamis, 07 Agustus 2014 - 16:40 WIB
Platrom MQB Milik VW...
Platrom MQB Milik VW Solusi Terbaik Produsen Mobil
A A A
STUTTGART - Para analis dari HIS Automotive (Herstellerinitiative Software) produsen komponen asli (OEM/original equipment manufacturer) yang digunakan manufaktur mobil Jerman seperti Audi, BMW, Daimler AG, Porsche dan Volkswagen, mendapuk platform MQB milik VW Group sebagai solusi terbaik dari semua pilihan modular produsen mobil.

Disebutkan oleh Inautonews, Kamis (7/8/2014) analis mengatakan platform modular global akan mengurangi biaya dalam jumlah besar untuk produsen mobil. Pasalnya dengan menggunakan basis yang sama, anggaran produksi dapat ditekan lantaran dapat dipakai antar model yang berbeda.

Platform MQB modular pertama kali dipakai pada Golf generasi 7 pada 2012. Diharapkan platfrom ini dapat digunakan pada 5,8 juta mobil yang akan diproduksi oleh VW Grup. MQB saat ini sudah digunakan oleh Audi, VW, Seat dan Skoda, dan akan menjadi awal dari banyak model yang berasal dari merek tersebut.

Platform MQB milik VW dapat menyusut atau diregangkan, sedangkan jarak dimensi dari as roda depan untuk firewall tetap sama. Hal ini memungkinkan wheelbase untuk direnggangkan atau malah menyusut.

Kendati demikian dengan menggunakan basis yang sama, ada resiko yang mengintai terutama jika terjadi kasus recall. Mobil harus ditarik kembali, biaya ganti rugi akan meningkat karena ada sejumlah besar komponen menggunakan satuan yang sama.

Meski begitu, pabrikan mengatakan telah menimbang dan dapat menekan resiko tersebut. Para produsen akan lebih fokus pada biaya pengembangan komponen baru, teknologi dan alat produksi yang dirancang untuk mobil tertentu.

Analis juga memperkirakan pada 2020 industri automotif akan menjual setidaknya 27,8 juta kendaraan. Naik signifikan dibandingkan dengan perkiraan tahun ini sebesar 19,2 juta mobil.

Sehingga pada saatnya nanti, hanya Volkswagen dan Renault-Nissan yang akan keluar sebagai pemenang dari sisi penghematan biaya karena menggunakan platfrom yang fleksibel.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0644 seconds (0.1#10.140)