Dibanderol Rp33,3 Miliar, Ferrari FXX K Terjual Habis
A
A
A
ROMA - Baru diresmikan satu hari, Ferrari FXX K sudah terjual habis. Supercar hibrid yang hanya diproduksi 32 unit ini laku terjual meski banderol yang tawarkan mencapai USD2,7 juta atau setara Rp33,3 miliar per unit.
Ferrari FXX K lahir untuk memantapkan langkah pabrikan terjun di segmen hibrid. Mengadopsi basis LaFerrari, mobil ini lebih lincah dan bertenaga berkat huruf "K" yang mewakili singkatan KERS (Kinetic Energy Recovery System).
Dilansir dari Inautonews, Senin (8/12/2014), Jantung FXX K dipersenjatai mesin V12 6.2-liter dengan camshaft baru serta valve train yang dimodifikasi mengunakan sistem kerja mekanikal bukan hidrolik.
Intake manifold juga dirancang ulang serta diakhiri dengan polishing spesial. Hasilnya FXX K menyemburkan output maksimum setara 1.050PS.
Tenaga beringas tersebut merupakan hasil gabungan dari mesin V12 bertenaga 860 PS dan motor listik yang menyuplai 190 PS. Torsi puncak mampu menghasilkan lebih dari 900 Nm.
Ferrari FXX K lahir untuk memantapkan langkah pabrikan terjun di segmen hibrid. Mengadopsi basis LaFerrari, mobil ini lebih lincah dan bertenaga berkat huruf "K" yang mewakili singkatan KERS (Kinetic Energy Recovery System).
Dilansir dari Inautonews, Senin (8/12/2014), Jantung FXX K dipersenjatai mesin V12 6.2-liter dengan camshaft baru serta valve train yang dimodifikasi mengunakan sistem kerja mekanikal bukan hidrolik.
Intake manifold juga dirancang ulang serta diakhiri dengan polishing spesial. Hasilnya FXX K menyemburkan output maksimum setara 1.050PS.
Tenaga beringas tersebut merupakan hasil gabungan dari mesin V12 bertenaga 860 PS dan motor listik yang menyuplai 190 PS. Torsi puncak mampu menghasilkan lebih dari 900 Nm.
(dol)