Honda Prospect Motor Tambah Dealer Baru di Banyuwangi

Selasa, 05 Mei 2015 - 20:21 WIB
Honda Prospect Motor Tambah Dealer Baru di Banyuwangi
Honda Prospect Motor Tambah Dealer Baru di Banyuwangi
A A A
JAKARTA - Honda memperluas jaringan dealer resminya di Banyuwangi, Jawa Timur dengan meresmikan Honda Istana Banyuwangi (HIB). Ini dealer resmi Honda ke105 secara nasional dan dealer ke-18 di wilayah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara.

Dealer yang beralamat di Jl. Raya Banyuwangi - Jember KM. 7 No. 88, Kabupaten Banyuwangi, berdiri di atas lahan seluas 5.480 m2. Memiliki fasilitas layanan penjualan dan purnajual (sales, service, spareparts) yang telah terpadu dan sesuai dengan standar Honda.

Terdapat showroom seluas 382 m2 yang nyaman dan modern, menampilkan semua line-up produk Honda terbaru. Untuk layanan purna jualnya, HIB memiliki fasilitas servis yang dilengkapi 2 general repair bay, 1 bay perawatan berkala, 1 quick service bay, 1 final inspection bay,1 wheel alignment bay serta 1 washing bay.

Sedangkan untuk area spareparts seluas 155 m2 memastikan ketersediaan suku cadang Honda dengan lebih lengkap dan lebih cepat bagi konsumen, khususnya di kota Banyuwangi dan sekitarnya.

“Tahun ini Honda terus memperluas jaringan dealer resminya di kota-kota baru di seluruh Indonesia. Sebagai daerah penghubung Pulau Jawa dan Bali, Banyuwangi merupakan salah satu kota berkembang yang memiliki potensi bisnis otomotif di Indonesia," ungkap Tomoki Uchida, President Director PT Honda Prospect Motor (HPM), dalam keterangan resminya pada Sindonews, Selasa (5/5/2015).

Di area Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara sebelumnya telah memiliki 17 jaringan dealer resmi Honda, yaitu Honda Surabaya Center, Honda Denpasar Agung, Honda Kuta Raya, Honda Mandala Mandiri, Honda Mandalasena, Honda Naga Motor, Honda Pacific Motor, Honda Surya Agung, Honda Graha, Honda Jemursari, Honda Dewata Motor, Honda Citra Cakra, Honda Istana Jember, Honda Mitra Mojokerto, Honda Sukun Malang, Honda Kupang Indah dan Honda Naga Motor 2.

“Kami percaya dealer ini akan membantu akselerasi penjualan dan tentunya membantu seluruh konsumen Honda mendapatkan pelayanan dengan cepat dan maksimal. Selain itu juga berkontribusi positif bagi ekonomi di kota Banyuwangi," jelas Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service Director PT HPM.

Saat ini Honda telah memiliki 105 dealer resmi dan 33 sub-dealer 3S yang melayani penjualan dan purna jual Honda. Sehingga secara total Honda telah memiliki 138 dealer dan sub-dealer 3S di seluruh Indonesia.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6928 seconds (0.1#10.140)