Ini 10 Alasan Honda Masuk ke Dunia Virtual Metaverse

Rabu, 08 Februari 2023 - 20:57 WIB
7. Menjangkau Gen Z

Yulian Karfili menyebut Honda MetaWorld menjadi cara bagi Honda untuk beradaptasi dengan perkembangan teknologi. Juga, mendekatkan diri dengan kalangan Gen Z yang merupakan generasi yang lahir di era teknologi digital.

“Customer journey saat ini sudah lebih banyak dari online ke offline. Meski, proses transaksinya tetap datang ke diler. Kami berupaya memperluas touch point digital, baik lewat media sosial, website, iklan, dan juga metaverse ini salah satunya,” ujar Yulian Karfili.

”Kami terus beradaptasi dengan teknologi terbaru dan mengikuti dimana konsumen berada dan menggunakan platform apa,” tambahnya.

Segmen di rentang usia antara 9-24 tahun ini merupakan salah satu populasi terbesar di Indonesia, serta mempunyai karakteristik yang sangat terbuka dan cepat beradaptasi dengan perkembangan teknologi digital.

Bagi Honda, segmen ini juga merupakan salah satu bagian terbesar dari segmen pembeli mobil pertama (first time buyers) saat ini dan di masa depan.

8.Targetkan 30 Ribu Pengunjung Bulanan di 2023



Product Manager Telkom Indonesia David Cuh Sihotang menyebut, metaNesia sudah sudah ada sejak Juli 2022. Hingga saat ini pengguna aktif bulanannya diklaim 10.000 user. ”Kami targetkan bisa meningkat 2-3 kali lipat di 2023, karena kami tambahkan fitur yang lebih imersif dan menarik,” ungkapnya.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More