Kupas Tuntas Perbandingan Esemka NETA U Pro, NETA V Pro, dan NETA V yang Bakal Kejutkan IIMS 2023

Jum'at, 10 Februari 2023 - 10:58 WIB
NETA V Pro merupakan mobil listrik andalan Hozon Auto lainnya. Beberapa fitur canggih dimiliki mobil ini seperti teknologi otonom Level 2 yang memungkinkan mobil parkir sendiri.

Selain itu ada juga fitur canggih lainnya yakni Smart Ride With Joy yang mirip dengan teknologi keamanan ADAS yang sangat cangggih.

Saat ini di China mobil listrik itu dijual di harga 76.900 Yuan atau mencapai Rp1,7 miliar. Jadi sangat mahal karena mobil ini memiliki fitur-fitur yang lebih lengkap dibanding NETA U Pro.

Hanya saja mobil ini hanya dilengkapi dengan baterai 70 kWh. Artinya kemampuan jarak tempuh mobil listrik ini masih kalah jauh dari NETA U Pro.



3. NETA V



NETA V juga pernah diluncurkan di Bangkok International Motor Show ke-43 tahun lalu. Menariknya mobil ini justru lebih murah dibanding NETA U Pro dan NETA V Pro. Di Thailand harga mobil ini hanya 549.000 Baht atau mencapai Rp247 jutaan.

Namun spesifikasinya jauh lebih rendah dibanding saudara lainnya. NETA V hanya dilengkapi dengan baterai 38,5 kWh dan bisa menggelontorkan tenaga 95 daya kuda dan torsi maksimal 150 Nm.

Jarak tempuhnya juga hanya mencapai 384 kilometer. Masih cukup ideal untuk kegiatan perkotaan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More