Mobil Listrik Wuling Air ev Jadi Kendaraan Resmi KTT ASEAN 2023 di Labuan Bajo

Selasa, 09 Mei 2023 - 19:06 WIB
Mobil listrik Wuling Air ev terpilih menjadi kendaraan resmi Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN 2023 di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, pada 9-11 Mei 2023. Foto/Muhamad Fadli Ramadan/Wuling
JAKARTA - Mobil listrik Wuling Air ev terpilih menjadi kendaraan resmi Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN 2023 di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, pada 9-11 Mei 2023. Wuling Motor menyediakan sekitar 50 unit mobil listrik Wuling Air ev untuk mendukung mobilitas para delegasi KTT ASEAN 2023.

Brand and Marketing Director Wuling Motors, Dian Asmahani menjelaskan, Air ev telah dilengkapi dengan beragam kemudahan dan fitur modern yang siap untuk mendukung mobilitas selama KTT ASEAN 2023 di Labuan Bajo. Selain itu, mobil listrik Wuiling Air ev memiliki memiliki desain unik dan kemudahan dalam pengisian daya.

“Kendaraan listrik ini mudah untuk digunakan. Deretan fitur modern, mulai dari perintah suara berbahasa Indonesia, fitur keselamatan yang lengkap, hingga beragam fitur penunjang berkendara, juga mendukung kenyamanan berkendara bersama Air ev,” kata Dian dalam keterangan resmi, Selasa (9/5/2023).



Seluruh unit Air ev yang dihadirkan merupakan warna Pristine White yang dipadukan dengan Starry Black pada bagian atasnya. Mobil ini juga dihiasi dengan livery khusus, yakni logo resmi KTT ASEAN 2023 serta tulisan ‘Shaping Clean Tomorrow’.



Motif khas Labuan Bajo yang berwarna-warni turut menghiasi bagian samping Air ev. Pada pintu bagasi, Wuling menampilkan tulisan ‘Made in Indonesia’ yang menekankan mobil listrik ini diproduksi di dalam negeri, dan di kap depan juga tersemat bendera merah putih.

Seluruh unit Wuling Air ev yang diserahkan merupakan varian Long Range yang dapat menempuh jarak hingga 300 km dalam kondisi batarai penuh. Mobil listrik ini membutuhkan waktu 4 jam apabila menggunakan daya 6.600 Watt.

Wuling Air ev juga sudah dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan seperti aribag pada pengemudi dan penumpang baris pertama. Sistem pengereman sudah menggunakan cakram yang dilengkapi ABS dan EBD.

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More