Viral CEO Blue Bird Nyamar Jadi Sopir Taksi, Ini Mobil yang Dipakainya

Jum'at, 26 Mei 2023 - 07:22 WIB
CEO Blue Bird menggunakan Toyota Transmover saat nyamar jadi sopir taksi baru-baru ini. Foto: Twitter Socialite Gibah
JAKARTA - CEO Blue Bird Sigit Djokosoetono viral karena video nyamar jadi sopir taksi Blue Bird. Di video itu dia mengendarai armada Blue Bird Toyota Transmover. Apa bedanya dengan Toyota Avanza lama?

CEO Blue Bird Sigit Djokosoetono baru-baru ini viral karena video nyamar jadi sopir taksi Blue Bird. Di video itu dia mengendarai armada Blue Bird Toyota Transmover.

Saat ini armada taksi Bluebird hadir dalam banyak pilihan yakni Toyota Transmover, Toyota Vios, dan Honda Mobilio E. Selain itu juga ada mobil listrik yang digunakan Blue Bird sebagai taksi seperti Tesla Model X dan BYD e6.

Jadinya Sigit Djokosoetono memang punya banyak pilihan untuk menyamar jadi sopir taksi Blue Bird. Uniknya alumnus Simon School of Business University of Rochester, New York, Amerika Serikat itu malah memilih Toyota Transmover.



Sekilas Toyota Transmover sangat mirip dengan Toyota Avanza lama. Padahal ada beberapa hal yang membuatnya begitu berbeda dengan Toyota Avanza.

Nah, apa saja sih perbedaannya yuk cermati di bawah ini:

1. Desain Muka Toyota Avanza Lama dan Transmover Berbeda

Toyota Transmover pertama kali meluncur pada 2016. Ketika itu tampilannya memang serupa degan Avanza 1.3 tipe E. Hanya saja ada beberapa perbedaan.

Sebut saja di Transmover, grille pakai warna hitam tanpa aksen chrome. Kemudian spion juga dibuat hitam.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More