Avanza Overload Angkut Motor, Netizen: Kawan Seperjuangan, Wajar!

Selasa, 04 Maret 2025 - 08:50 WIB
loading...
Avanza Overload Angkut...
Tampak mobil Avanza yang mengangkut barang berlebihan dan membahayakan orang lain. Foto: TikTok @udinsenget7
A A A
JAKARTA - Viral di media sosial sebuah Toyota Avanza membawa muatan melebihi kapasitas. Bahkan, terlihat membawa motor yang tergantung di bagasi belakang. Ini membuat kepolisian yang berjaga menghentikannya karena dianggap berbahaya.

Video tersebut diunggah oleh akun TikTok @udinsenget7, yang memperlihatkan Avanza membawa muatan yang sangat banyak di sebuah jalan desa.

Terlihat barang yang dibawa mobil MPV tersebut diikat pada bagian atap dan juga melebihi kapasitas bagasi.

Aksi tersebut mengundang perhatian kepolisian yang sedang berjaga pada saat itu. Akhirnya, mobil tersebut diberhentikan karena dinilai membahayakan dan menyalahi aturan penggunaan mobil keluarga.

Sebab, muatan yang dibawa hampir dua kali lipat dari ukuran normalnya. Pada bagian atap, diyakini membawa kasur pada bagian paling dasar, kemudian disusun dengan jok baris ketiga mobil tersebut, lalu ada sepeda, dan tas-tas lainnya.

Di bagasi belakang, terlihat sebuah motor listrik tergantung dengan ditutupi terpal. Bagasinya juga dipenuhi dengan kardus-kardus bertumpuk. Ini membuat mobil tersebut tidak bisa berjalan dengan baik karena terlihat oleng beberapa kali.

Polisi yang berada di lokasi akhirnya menghentikan kendaraan tersebut demi alasan keselamatan. Namun, yang mengejutkan adalah respons warganet terhadap kejadian ini. Mereka yang merasa kawan seperjuangan mewajarkan hal tersebut.

Padahal, apa yang dilakukan pemilik kendaraan tersebut sangat berbahaya. Itu terlihat dari keseimbangan mobil yang tidak stabil karena banyaknya muatan di bagian atas. Motor yang tergantung juga rawan terjatuh akibat tali putus.

"Ini salah satu oknum yang bikin sopir travel lain kena imbasnya... kalo emang ongkos gak nyampe jangan paksa secukupnya saja itu sangat membahayakan banget," ujar @ris*.

"Itu kawan saya bosq. kami cari nafkah. bukan cari sensasi. dijalan pun kami hati2. mentok perjalanan kec max 50/60 km/jam," ucap @eko*.

Baca Juga: Viral Mobil Maung Garuda MV3 Limousine Isi Bensin Shell, Istana Buka Suara

"Namanya Cari Uang begitu lh kalian ini Cuman pintar ngomong aja," kata @riv*.

"Bener loh komentarnya artinya bapak2 dlm video ini tuh paham pengendara tsb salah krna angkutan orang bukan barang. Stop normalisasi kesalahan ada UU Lalin membahayakan sesama pengguna jalan,"tulis@kat*.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Cara Pasang GPS di Mobil...
Cara Pasang GPS di Mobil Avanza dengan 3 Langkah Mudah
Avanza Zombie Gemparkan...
Avanza Zombie Gemparkan Jagat Maya: Ringsek Parah, Tetap Melaju Perkasa!
Insentif Turun, Toyota...
Insentif Turun, Toyota Kembali Kaji Peluang Avanza Hybrid?
Bisa Diterapkan di Indonesia,...
Bisa Diterapkan di Indonesia, Aturan Baru Vietnam Bikin Pengendara Mikir Dua Kali Buat Terobos Lampu Merah
Begini Simulasi Kredit...
Begini Simulasi Kredit dan Cicilan Toyota Avanza Desember 2024
Alasan Beberapa Negara...
Alasan Beberapa Negara Termasuk Indonesia Gunakan Mobil Setir Kanan
Revisi UU LLAJ Dinilai...
Revisi UU LLAJ Dinilai Bisa Jadi Solusi Tertibkan Truk ODOL
Bandung Diserbu Wisatawan...
Bandung Diserbu Wisatawan saat Libur Paskah, Lalu Lintas Padat Merayap
Cegah Kemacetan, Polisi...
Cegah Kemacetan, Polisi Terapkan Sistem One Way di Jalur Wisata Dieng
Rekomendasi
Mentan Amran Targetkan...
Mentan Amran Targetkan Kaltara Panen Tiga Kali Setahun, Fokus Benahi Irigasi
Forum IFIS 2025 Serukan...
Forum IFIS 2025 Serukan Percepatan Implementasi Inklusi Keuangan di Indonesia
Komisi V DPR Desak Reformasi...
Komisi V DPR Desak Reformasi Sistem Transportasi Nasional
Berita Terkini
Mobil Listrik Buatan...
Mobil Listrik Buatan Jerman Berikan Diskon Besar-besaran
Merek Jepang Diklaim...
Merek Jepang Diklaim Kini Cuma Mengekor Mobil China
XC60 Kembali Jadi Mobil...
XC60 Kembali Jadi Mobil PHEV untuk Jarak Jauh Volvo
Ahli Ungkap Kebohongan...
Ahli Ungkap Kebohongan Klaim Soal Jarak Tempuh Baterai Mobil Listrik
Tragedi Bus ALS: 12...
Tragedi Bus ALS: 12 Orang Tewas, Ternyata Busnya Bodong!
Gara-Gara Xiaomi SU7...
Gara-Gara Xiaomi SU7 Kecelakaan, China Haramkan Fitur Mengemudi Otonom Berlebihan di Iklan Mobil!
Infografis
Wajib Diketahui, Berikut...
Wajib Diketahui, Berikut Tips Membeli Ban Baru untuk Sepeda Motor
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved