Gendong Mesin Turbo? Inilah Perubahan Desain Yamaha NMax

Selasa, 11 Juni 2024 - 09:16 WIB
Yamaha Nmax series. FOTO/ RIDEAPART
JAKARTA - Yamaha Indonesia Motor Manufacturing disinyalir akan hadirkan Yamaha Nmax Turbo pekan ini. Perlu diketahui Yamaha NMax sendiri sejak diperkenalkan tahun 2015 lalu telah mengalami beberapa perubahan.



Yamaha Nmax, motor ikonik yang telah menghiasi jalanan Indonesia selama lima tahun terakhir, siap untuk memperbarui generasinya.



Dengan peluncuran generasi terbarunya, Nmax diharapkan memberikan sentuhan segar dalam dunia skutik.

Dengan siklus pembaruan produk rata-rata 4 hingga 5 tahun, Yamaha Indonesia menunjukkan konsistensinya dalam menghadirkan inovasi pada jajaran motor mereka.

Dan kini, giliran Nmax untuk mendapatkan pembaruan yang dinantikan banyak orang. Perkiraan menunjukkan bahwa Yamaha akan memperkenalkan Nmax terbaru pada akhir tahun 2024, mengindikasikan bahwa produksi motor ini akan segera dimulai.

Namun, pertanyaan yang mengemuka adalah tentang desain baru serta fitur dan mesin yang akan dihadirkan.

Salah satu bocoran yang mengemuka adalah kemungkinan penggunaan mesin hybrid pada Nmax terbaru.

Mesin hybrid ini dapat mengambil energi dari baterai besar atau aki untuk meningkatkan tenaga atau akselerasi motor.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More