Teknologi Pencegah Peretasan dan Sabotase Diperkenalkan di GIIAS 2024

Rabu, 17 Juli 2024 - 20:20 WIB
Blackvue meluncurkan dash cam untuk mencegah sabotase dan peretasan.. FOTO/ DOK SINDOnews
TANGERANG - Pada pameran GIIAS 2024 kali ini, BlackVue, menghadirkan DR970X BOX, yang bisa berfungsi sebagai alat bukti Ketika terjadi suatu kejadian.



Dikarenakan sangat pentingnya bukti rekaman atau saksi mata ketika terjadi suatu kejadian, maka diperlukan dashcam yang bisa dipercaya dan diandalkan.



Sebagai produsen mobil yang sudah berpengalaman, blackvue memperkenalkan seri DR970X BOX, dashcam yang bisa diandalkan dan bisa memberikan bukti rekaman saat dibutuhkan.

Tipe ini memiliki Box Rekaman terpisah yang bisa di kunci kemudian bisa diletakkan di tempat tersembunyi di dalam mobil.

Hal ini berarti, pencuri yang mengetahui ada dashcam di dalam mobil akan mengalami kesulitan untuk menemukan Dimana box perekamnya disembunyikan.

Selain itu, Kamera Blackvue dilengkapi dengan kuncian Rotasi kamera dan kuncian kabel sehingga jika posisi arah kamera sudah sesuai, kamera bisa dikunci dan kabel tidak bisa dicabut lagi.

Hal ini akan meningkatkan keamanan karena Blackvue akan merekam terus menerus tanpa kompromi. Kamera depan Blackvue DR970X BOX juga di desain lebih kecil, sehingga tidak mencolok dan terlihat lebih samar.

Dengan ukuran yang lebih kecil, kamera bisa lebih tersembunyi dan menyatu dengan mobil. Kamera pada DR970X BOX memiliki ketahanan suhu 2x lipat lebih tahan panas. Ini berarti kamera akan mampu bertahan dalam suhu yang sangat ekstrim.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More