KTM RC 8C 2021, Spesifikasinya Motor MotoGP Habis

Rabu, 21 Juli 2021 - 16:05 WIB
KTM RC 8C 202. FOTO/ IST
SYDNEY - KTM baru saja meluncurkan motor sport terbarunya yang didedikasikan untuk penggunaan di sirkuit yakni KTM RC 8C 2021.

Dibuat hanya akan diproduksi 100 unit untuk pasar global. KTM RC 8C hadir dengan mesin paralel-twin 890 cc yang berasal dari KTM 890 Duke R, tetapi disetel untuk mengeluarkan tenaga hingga 128 hp. BACA JUGA - Disepelekan, 3 Vaksin Buatan Thailand Justru Mampu Redam Keganasan Delta

Dengan sasis yang terinspirasi dari mesin balap Moto2, KTM RC 8C memiliki bobot kering sekitar 140 kg, serta rasio power/berat hampir 1:1.

KTM RC 8C juga dilengkapi dengan perlengkapan balap seperti sistem suspensi WP Suspension Pro, rem Brembo Stylema, bodywork berbahan carbon Kevlar-reinforced GRP material dan penambahan winglet depan yang agak kokoh.

Selain itu, KTM RC 8C ini juga dilengkapi dengan sistem knalpot racing Akrapovic dengan peredam titanium, kotak udara dan filter udara spesifikasi balapan.



Pengoperasian mesin di sirkuit dibantu oleh velg ringan Dymag yang dibalut ban apik Pirelli SC1, sedangkan tampilan data penting dapat dilihat melalui layar TFT 5 inci yang mendukung fungsi GPS dan data logger AIM MXS 1.2 RACE.



Pembeli KTM RC 8C akan mendapatkan paket trek balap yang meliputi satu set tambahan velg Dymag, satu set tambahan rem cakram depan dan belakang, paddock stand depan dan belakang, satu set penghangat ban dan karpet KTM Race.

Namun, hanya 25 pembeli terpilih yang berkesempatan menikmati hari sirkuit eksklusif di sirkuit Jerez, Spanyol selain mendapat bimbingan langsung dari pebalap KTM profesional , Dani Pedrosa dan Mika Kallio.
(wbs)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More