Tips Merawat Busi Motor Agar Performa Mesin Kendaraan Terjaga

Rabu, 17 November 2021 - 21:41 WIB
Merawat busi penting agar performa motor tetap prima. Foto: dok Yamaha Indonesia
JAKARTA - Busi motor memiliki fungsi untuk membakar campuran udara atau bahan bakar serta membantu untuk melepas panas dari ruang pembakaran.

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam memilih busi untuk performa mesin yang lebih baik. Mulai ukuran busi, angka panas busi, juga penampilan fisik busi.



Jangan sampai salah memilih busi, karena harus sesuai dengan spesifikasi yang sudah dikeluarkan oleh pabrikan. Selain itu, di setiap busi juga memiliki kode.





”Busi berperan memaksimalkan pembakaran di dalam ruang bakar. Karena itu, perlu diperhatikan perawatannya sehingga dapat berfungsi dengan baik. Sehingga performa mesin terjaga juga mengoptimalkan penggunaan bahan bakar,” papar Muslian, Manager Service Main Dealer Yamaha PT Thamrin Brothers.

Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam perawatan busi:

1. Pembakaran di kepala busi :

Jika berwarna hitam, hitam pekat atau putih maka kemungkinan terdapat bagian komponen yang sudah mengalami keausan di bagian mesin di dalam ruang bakar. Warna ideal sedikit lebih coklat pada bagian kepala busi.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More