Mengintip Mobil yang Beredar di Korea Utara, Ternyata Ada Merek Terkenal

Selasa, 01 Februari 2022 - 17:52 WIB
Jumlah penduduk Korea Utara diperkirakan sekitar 25 juta orang dan hanya ada 30.000 kendaraan di jalan-jalannya. Foto/carscoops/Donut Media
PYONGYANG - Korea Utara jelas bukan produsen mobil seperti saudara dekatnya, Korea Selatan, dan juga bukan pangsa pasar potensial buat dunia automotif. Menjadi pertanyaan yang menggelitik, berapa banyak mobil mengaspal Korea Utara dan merek apa saja yang banyak dipakai.

Jumlah penduduk Korea Utara diperkirakan sekitar 25 juta orang dan hanya ada 30.000 kendaraan di jalan-jalannya. Mungkin, Korea Utara menjadikannya negara dengan tingkat kepemilikan mobil terendah di dunia.

Tentu sulit untuk menerka secara pasti, mengingat Korea Utara merupakan negara yang tertutup. Namun, video terbaru dari Donut Media mengintip penggunaan mobil di Korea Utara dan menemukan fakta yang menarik.





Dikutip dari laman carscoops, selain banyak kendaraan yang mengangkut personel militer (mencapai 5 persen dari populasi), ada juga kendaraan impor. Menurut para pembelot, Mercedes-Benz adalah kendaraan pemerintah de facto di Korea Utara, dan semakin tinggi posisi Anda, semakin mewah modelnya.



Toyota mewah juga ditemukan di jalan negara meskipun pembatasan perdagangan mencegah kedua produsen menjual mobil mereka di sana. Ada juga Volvo tahun 70-an di jalan-jalannya sebagai akibat dari satu pengiriman sebanyak 1.000.144 unit yang menurut dugaan negara itu tidak masuk akal.



Ada juga kendaraan yang diproduksi di dalam negeri karena Korea Utara punya dua pabrik pembuat mobil, yaitu Pyeonghwa Motors dan Sungri Motor Plant. Pabrik Sungri Motor didirikan pada tahun 1950 untuk membangun kendaraan militer untuk perang Korea.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More