Cuma Rp18,7 Juta Suzuki XL7 Alpha Bisa Jadi Varian FF Paling Mewah

Senin, 04 April 2022 - 12:53 WIB
Suzuki XL7 Alpha FF dilengkapi dengan berbagai fitur yang tidak ada di model lain. Foto-foto/SINDONEWScom-Wahyu Sibarani
JAKARTA - Pemilik Suzuki XL7 Alpha bisa meningkatkan mobil mereka jadi varian paling mewah, Suzuki XL7 Alpha FF dengan modal Rp18,7 juta. Diketahui PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan varian tertinggi di keluarga Suzuki XL7 itu di ajang Indonesia International Motor Show Hybrid 2022 (IIMS).

Suzuki XL7 Alpha FF dibuat dengan berbagai tampilan istimewa. Contohnya warna two tone di bagian eksterior, body kit khusus, rear wing yang menarik, interior kulit istimewa hingga sistem tata suara dari Soundstream.

Suzuki menyebutkan pengembangan Suzuki XL7 Alpha FF didasarkan dari varian Suzuki XL7 Alpha. Jadi kemungkinan untuk meniru ubahan Suzuki XL7 Alpha FF memang terbuka lebar. Apalagi jumlah Suzuki XL7 Alpha FF juga sangat terbatas yakni 300 unit.







"Untuk semua varian XL7 lama bisa diupgrade jadi Alpa FF dengan menambah fitur yang ada. Berkisar Rp18,7 juta untuk penambah aksesoris untuk jadi Alpha FF," ujar Kristina Yuanti, Head Sparepart Department.

Namun ada yang perlu digaris bawahi, Kristina Yuanti mengatakan biaya itu belum termasuk biaya pengecatan. Hal itu terjadi karena setiap dealer Suzuki di beberapa daerah memiliki kebijakan harga yang berbeda untuk pengecatan mobil.





"Yang pasti semua dealer sudah siap menerima jika ada konsumen yang ingin upgrade Suzuki XL7 Alpha jadi Suzuki XL7 Aplha FF," ucap Kristiana Yuanti.

Saat ini Suzuki XL7 Alpha dijual di harga Rp294,2 juta untuk transmisi manual dan Rp305,2 juta buat transmisi otomatis. Sebagai gambaran saat ini Suzuki XL7 Alpha dijual di harga Rp279,1 juta untuk tranmisi otomatis dan Rp290,1 juta untuk transmisi otomatis.
(wsb)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More