Smart Hybrid, Elektrifikasi Pintar yang Membumi Dari Suzuki

Jum'at, 08 April 2022 - 22:31 WIB
Suzuki menghadirkan platform Suzuki Smart Hybrid di ajang IIMS Hybrid 2022. Foto/DOK. SIS
JAKARTA - Kehadiran mobil- mobil listrik bukan lagi keniscayaan bagi masyarakat Indonesia. Sejatinya hal itu terungkap dalam Perpres No 55 tahun 2019 entang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (Battery Electric Vehicle) untuk Transportasi Jalan.

Dari situ pemerintah Indonesia menargetkan pada tahun 2035, terdapat 1 juta kendaraan listrik roda empat atau lebih dan 3,22 juta kendaraan listrik roda dua. Namun berbicara mobil listrik tidak melulu didominasi oleh mobil listrik murni atau Battery Electric Vehicle (BEV).

Sejatinya mobil listrik terdiri dari Hybrid Electric Vehicle (HEV), Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) dan Battery Electric Vehicle (BEV). Setiap teknologi memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.



Capaian teknologi bahkan membuat eksplorasi jadi lebih menarik. Pengembangan itu menghadirkan simpangan-simpangan baru yang justru menawarkan kelebihan yang ditawarkan mobil listrik dan juga menawarkan solusi dari minimnya ketersediaan infrastruktur pendukung mobil listrik. Termasuk juga harga yang fantastis.

Dari simpangan-simpangan itu hadirlah Suzuki Smart Hybrid. Sejatinya konsep teknologi ini memang belum tampil utuh dalam bentuk sebuah mobil. Konsep Suzuki Smart Hybrid itu baru dibawa PT Suzuki Indomobil Sales di ajang Indonesia International Motor Show Hybrid 2022 (IIMS). Ibarat kata Suzuki Smart Hybrid yang ada di IIMS Hybrid 2022 adalah jendela dari teknologi elektrifikasi yang akan diusung Suzuki di mobil-mobil mereka nanti.

Dari kisi-kisi itu masyarakat diajak untuk memahami bahwa teknologi mobil listrik tidak selamanya mahal dan sulit terjangkau seperti berada di atas langit. Teknologi mobil listrik bisa juga membumi seperti yang ditawarkan oleh Suzuki Smart Hybrid.

Ryohei Matsushita, Sales Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengatakan teknologi Suzuki Smart Hybrid datang bukan dari luar Indonesia. Teknologi itu justru sangat disesuaikan oleh kebutuhan masyarakat Indonesia akan mobil listrik yang terjangkau dan fungsional di tengah minimnya infrastruktur pendukung.



Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More