Mobil dari Batu Bata Muncul di Jalan, Netizen Sebut Bugatti Zaman Majapahit

Jum'at, 09 Juni 2023 - 21:10 WIB
loading...
Mobil dari Batu Bata...
Mobil dari Batu Bata. FOTO/ DOK Twitter
A A A
JAKARTA - Inovasi di industri otomotif sangat dibutuhkan untuk memberikan kepuasan kepada konsumen. Ini juga membuat suatu kendaraan menjadi lebih aman karena teknologi yang terus berkembang.



Namun, berbeda dengan video yang diunggah akun @DuniaKuli di Twitter yang memperlihatkan sebuah mobil terbuat dari batu bata. Bukan hanya eksteriornya, tapi juga bagian interior mobil tersebut.

Di awal video, terlihat sang perekam memperlihatkan bagian luar sisi kanan, di mana bodi mpbil terlihat full batu bata merah. Tapi, masih memiliki jendela yang dibalut dengan warna hitam, namun belum diketahui apakah bisa terbuka atau tidak.

Ketika pintu bagian supir dibuka, terlihat seluruh interior mobil tersebut juga terbuat dari bahan yang sama, yaitu batu bata merah. Bahkan, setirnya juga terbuat dari batu bata merah yang diukir menjadi kemudi klasik, dan tentunya bisa diputar.

Seluruh jok mobil tersebut juga terbuat dari batu bata merah yang bisa membuat penumpang tak nyaman sepanjang perjalanan.

Menariknya lagi, instrumen speedometer juga terbuat dari batu bata merah dengan ukiran yang sangat menyerupai bentuk asli.

Tak ketinggalan terdapat pula kisi-kisi AC yang membuat mobil “Zaman Batu” ini seolah-olah tetap ingin bertahan di era modern. Terdapat juga handle transmisi perpindahan gigi, pedal gas, dan rem yang menandakan bahwa ini bukanlah mobil dari film Flinstone.

Setelah memperlihatkan bagian dalam, sang perekam kemudian keluar dan memperlihatkan sedikit tampilan depan mobil. Di mana itu terlihat seperti mobil klasik di era 1930-an.

Hanya saja, mobil ini mungkin tidak memiliki nilai jual, tapi memiliki karya seni yang tinggi karena dibuat dengan detail yang sangat presisi. Itu terlihat dari susunan batu bata merah yang dipahat dan dihaluskan agar menyerupai bentuk aslinya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Mobil yang Bisa Dikendarai...
Mobil yang Bisa Dikendarai Terbalik dan Menempel di Dinding Diperkenalkan
MG Siapkan Cyber X,...
MG Siapkan Cyber X, Mobil Listrik Offroad Penantang Chery J6
Mitsubishi Delica Mini...
Mitsubishi Delica Mini 2025 Siap Diluncurkan di Jepang, Ini Bocorannya
Hadirkan Mobil Listrik,...
Hadirkan Mobil Listrik, Mazda Gandeng Produsen Otomotif China
Toyota GR Corolla untuk...
Toyota GR Corolla untuk Pasar AS Disiapkan, Ini Bocorannya
Zenvo Luncurkan Mesin...
Zenvo Luncurkan Mesin V12 Terkuat di Dunia, Segini Tenaganya
Genesis X Gran Convertible...
Genesis X Gran Convertible Series Diperkenalkan, Inilah Kemewahan Sedan Buatan Korsel
Lotus Memperkenalkan...
Lotus Memperkenalkan Struktur Baru untuk Eletre dan Emeya
Toyota GR Supra Final...
Toyota GR Supra Final Edition Bakal Jadi Model Perpisahan
Rekomendasi
Karolus Karni Lando...
Karolus Karni Lando Perkuat Konsolidasi Partai Perindo di Manggarai Barat
Dukung Program MBG,...
Dukung Program MBG, Karen Nijsen Bagikan Susu dan Beri Pelatihan Bahasa Inggris
Polisi Polres Sikka...
Polisi Polres Sikka Dipecat Akibat Lakukan Pelecehan Seksual Anak di Bawah Umur
Washington Gelar Sidang...
Washington Gelar Sidang Kasus Antimonopoli Meta
Kepala Pentagon: China...
Kepala Pentagon: China Dapat Tenggelamkan Seluruh Kapal Induk AS dalam 20 Menit
Asrim Soroti SE Gubernur...
Asrim Soroti SE Gubernur Bali Soal Larangan Air Minum Kemasan di Bawah 1 Liter
Berita Terkini
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
1 jam yang lalu
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Mitsubishi Hentikan Semua Ekspor Kendaraan ke Amerika
4 jam yang lalu
Mobil yang Bisa Dikendarai...
Mobil yang Bisa Dikendarai Terbalik dan Menempel di Dinding Diperkenalkan
5 jam yang lalu
Persaingan Teknologi...
Persaingan Teknologi Kaca Film di Era Industri Mobil Listrik
23 jam yang lalu
MG Siapkan Cyber X,...
MG Siapkan Cyber X, Mobil Listrik Offroad Penantang Chery J6
1 hari yang lalu
Mitsubishi Delica Mini...
Mitsubishi Delica Mini 2025 Siap Diluncurkan di Jepang, Ini Bocorannya
1 hari yang lalu
Infografis
4 Jenis Mobil yang Dikenai...
4 Jenis Mobil yang Dikenai Pungutan PPN 12% di 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved