Bus Milik PO Raja Trans Jurusan Palu-Manado Ini Pertama yang Punya Fasilitas Toilet di Sulawesi

Minggu, 27 Agustus 2023 - 18:12 WIB
loading...
Bus Milik PO Raja Trans...
PO Bus Raja Trans jurusan Palu-Manado menyediakan toilet, fitur yang sebelumnya tidak ada di Sulawesi. Foto: Raja Trans
A A A
SULAWESI - Perusahaan Otobus (PO) Raja Trans berupaya menghapus anggapan yang beredar bahwa bus di Sulawesi tidak memiliki fasilitas toilet. Bus baru PO Raja Trans asal Palu, Sulawesi Tengah, itu digarap oleh karoseri Laksana, memiliki fasilitas cukup mewah termasuk toilet.

Bus itu menggunakan bodi Legacy SR3 Ultimate XHD Prime yang dibangun di atas sasis Hino RM280 ABS. Rencananya, bakal dioperasikan oleh PO Raja Trans untuk rute Palu-Manado PP (pulang-pergi).

PO Raja Trans memesan dua unit dari karoseri Laksana yang dicat dengan warna berbeda pada setiap bus. Yakni, biru terang dan abu-abu batu. Satu hal yang sama pada bus tersebut adalah motif catur pada bando dan spion.

Sementara livery kedua bus juga hampir sama, yakni garis-garis, yang ditujukan agar bus terlihat panjang. Perubahan pada bus ini dibanding bodi standar adalah ketinggian bagasinya yang dibuat lebih tinggi 5 cm.

Dua bus tersebut juga dirancang dengan dua kelas berbeda di dalam kabinnya. Yakni bisnis dan ekonomi. Di mana bagian depan dibuat kelas bisnis dengan konfigurasi kursi 2-1, menggunakan kursi berukuran besar berjumlah sembilan unit.

Sedangkan kelas ekonomi memiliki konfigurasi 2-2, tapi memiliki ukuran kursi yang juga cukup lebar. Bus ini juga menggunakan sekat sebagai pemisah antara ruang kru dan kabin penumpang demi meambah kenyamanan.

Sama seperti bus di Pulau Jawa, ada toilet pada bagian paling belakang bus baru PO Raja Trans. Ini menjadi bus pertama di Sulawesi, khususnya yang beroperasi Palu-Manado dengan fasilitas toilet di dalamnya.



“Inspirasinya dari bus-bus Jawa, kita di Sulawesi harus mengikuti kemajuan. Dengan adanya toilet juga bisa menambah efisiensi waktu sampai, terus menambah kenyamanan. Kalau tidak ada toilet orang turun yang lain juga pada ngikut, ada yang ngerokok dulu,” kata Kenny, pemilik Raja Trans Palu dikutip dari video di kanal YouTube Mas Arkan.

Kedua bus baru PO Raja Trans ditopang oleh sasis Hino RM 280 ABS berstandar Euro4 dengan air suspension. Sasis ini dikenal tangguh dengan perawatan yang mudah.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Panduan Memilih Bus...
Panduan Memilih Bus yang Layak Jalan lewat Stiker: Biru, Pink, dan Tanda X, Apa Bedanya?
PO Gunung Harta Rilis...
PO Gunung Harta Rilis Tiga Bus Baru, Pakai Sasis Tronton
Nyawa di Ujung Tanduk:...
Nyawa di Ujung Tanduk: Mengapa Sabuk Pengaman Wajib Hukumnya di Bus?
Mudik Nyaman ke Cirebon?...
Mudik Nyaman ke Cirebon? Siapkan Dana, Ini Daftar Lengkap Bus dan Harga Tiketnya!
Kemenhub Siap Tindak...
Kemenhub Siap Tindak Tegas Bus Tak Laik Jalan Buat Angkut Pemudik
Daftar Harga Tiket Bus...
Daftar Harga Tiket Bus Jakarta-Malang untuk Lebaran 2025, Referensi Buat Mudik
Harga Tiket Bus Jakarta-Yogyakarta...
Harga Tiket Bus Jakarta-Yogyakarta Mudik Lebaran 2025
Hino Buka18 Posko Lebaran...
Hino Buka18 Posko Lebaran 2025, Ini Titik Lokasinya
PO ALS Manjakan Penumpang:...
PO ALS Manjakan Penumpang: Bus Baru Super Nyaman dengan Kursi Sultan!
Rekomendasi
Berapa Kuota Negara...
Berapa Kuota Negara Per Benua yang Lolos Tampil di Piala Dunia 2026?
10 Negara Terkecil di...
10 Negara Terkecil di Dunia, Mayoritas Luasnya Lebih Kecil Dibandingkan Ukuran New York
BRI Bagikan Tips Terhindar...
BRI Bagikan Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber yang Marak saat Lebaran
H+2 Lebaran, Pelabuhan...
H+2 Lebaran, Pelabuhan Bakauheni Mulai Ramai Padati Penumpang ke Pulau Jawa
5 Fakta Menarik Ray...
5 Fakta Menarik Ray Sahetapy, Aktor Senior yang Meninggal di Usia 68 Tahun
Arus Balik Lebaran 2025,...
Arus Balik Lebaran 2025, ASDP Berlakukan Single Tiket Mulai Besok Malam
Berita Terkini
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
7 jam yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
11 jam yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
11 jam yang lalu
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
1 hari yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
1 hari yang lalu
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
1 hari yang lalu
Infografis
Revolusi Gen Z Pertama...
Revolusi Gen Z Pertama di Dunia yang Sukses Gulingkan Diktator
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved