5 Fakta Menarik Lanzador, Mobil Listrik Lamborghini dengan Desain Mewah
loading...
A
A
A
JAKARTA - Lanzador merupakan mobil listrik Lamborghini yang lebih ramah lingkungan. Produsen mobil mewah asal Italia ini meluncurkan koleksi mobil listrik terbaru yang diberi nama Lamborghini Lanzador EV.
Sejauh ini, Lamborghini identik dengan suara mesin yang cukup sangar dari mesin V12 andalannya. Dengan meluncurnya Lanzador tentu menjadi sejarah baru bagi Lamborghini di era kendaraan listrik.
Berikut sejumlah fakta menarik mengenai Lamborghini Lanzador EV.
Lamborghini Lanzador terinspirasi dari bentuk pesawat luar angkasa yang sangat futuristik. Desain futuristiknya mencerminkan bentuk yang aerodinamis dan garis-garis yang tajam, desain yang unik ini membuatnya tampil beda di antara mobil-mobil sport lainnya.
Selain desain eksterior yang memukau, Lamborghini Lanzador juga memiliki interior yang sangat mewah. Interior Lanzador menawarkan desain modern dan space-age dengan dasbor berbentuk Y, konsol tengah mengambang, dan sistem tampilan digital.
Setiap detail dalam mobil ini dirancang untuk memberikan kenyamanan dan kemewahan kepada pengemudi dan penumpangnya.
Selain bertenaga listrik yang ramah lingkungan, Lamborghini Lanzador juga menerapkan visi tersebut di bagian interior kabin.
Bagaimana tidak, Lamborghini Lanzador memanfaatkan bahan seperti wol dari sumber terbarukan, benang nilon daur ulang, busa cetak 3D dari plastik daur ulang, dan kulit yang disamak dengan sisa air dari produksi minyak zaitun.
Lamborghini Lanzador adalah gambaran sekilas masa depan Lamborghini yang serba listrik, sebuah perubahan signifikan dari warisan supercar V12. Konsep ini menunjukkan komitmen perusahaan terhadap dekarbonisasi, dengan versi produksinya tiba pada tahun 2028.
Di bawah bodinya terdapat drivetrain motor ganda yang menyediakan penggerak semua roda permanen dan keluaran tenaga puncak lebih dari 1 megawatt (1.341 tenaga kuda).
Dengan vektor torsi listrik yang inovatif menjadikan Lanzador sebagai Lamborghini paling bertenaga yang pernah ada.
Lihat Juga: Kredit Pajak Dihapus, Mobil Listrik Terpukul: Industri EV Hadapi Masa Sulit di Bawah Trump?
Sejauh ini, Lamborghini identik dengan suara mesin yang cukup sangar dari mesin V12 andalannya. Dengan meluncurnya Lanzador tentu menjadi sejarah baru bagi Lamborghini di era kendaraan listrik.
Berikut sejumlah fakta menarik mengenai Lamborghini Lanzador EV.
Fakta Menarik Lanzador
1. Desain Terinspirasi dari Pesawat Luar Angkasa
Lamborghini Lanzador terinspirasi dari bentuk pesawat luar angkasa yang sangat futuristik. Desain futuristiknya mencerminkan bentuk yang aerodinamis dan garis-garis yang tajam, desain yang unik ini membuatnya tampil beda di antara mobil-mobil sport lainnya.
2. Desain Interior Space Age Mewah
Selain desain eksterior yang memukau, Lamborghini Lanzador juga memiliki interior yang sangat mewah. Interior Lanzador menawarkan desain modern dan space-age dengan dasbor berbentuk Y, konsol tengah mengambang, dan sistem tampilan digital.
Setiap detail dalam mobil ini dirancang untuk memberikan kenyamanan dan kemewahan kepada pengemudi dan penumpangnya.
3. Material Kabin Ramah Lingkungan
Selain bertenaga listrik yang ramah lingkungan, Lamborghini Lanzador juga menerapkan visi tersebut di bagian interior kabin.
Bagaimana tidak, Lamborghini Lanzador memanfaatkan bahan seperti wol dari sumber terbarukan, benang nilon daur ulang, busa cetak 3D dari plastik daur ulang, dan kulit yang disamak dengan sisa air dari produksi minyak zaitun.
4. Visi Serba Listrik
Lamborghini Lanzador adalah gambaran sekilas masa depan Lamborghini yang serba listrik, sebuah perubahan signifikan dari warisan supercar V12. Konsep ini menunjukkan komitmen perusahaan terhadap dekarbonisasi, dengan versi produksinya tiba pada tahun 2028.
5. Mobil Listrik Paling Kuat di Kelasnya
Di bawah bodinya terdapat drivetrain motor ganda yang menyediakan penggerak semua roda permanen dan keluaran tenaga puncak lebih dari 1 megawatt (1.341 tenaga kuda).
Dengan vektor torsi listrik yang inovatif menjadikan Lanzador sebagai Lamborghini paling bertenaga yang pernah ada.
Lihat Juga: Kredit Pajak Dihapus, Mobil Listrik Terpukul: Industri EV Hadapi Masa Sulit di Bawah Trump?
(okt)