IMX 2023 Jadi Wajah Pentas Modifikasi Kelas Internasional

Senin, 18 September 2023 - 20:28 WIB
loading...
IMX 2023 Jadi Wajah Pentas Modifikasi Kelas Internasional
Indonesia Modification Expo 2023 (IMX) akan digelar pada 29 September-1 Oktober 2023. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Pentas modifikasi bukan hal yang asing bagi masyarakat Indonesia. Hanya saja pentas modifikasi yang benar-benar dikemas dengan suguhan berkualitas sangat jarang ditemukan.

Indonesia Modification Expo (IMX) setidaknya berhasil menjawab kebutuhan pentas modifikasi yang dengan wajah berkelas internasional. IMX 2023 , yang rencananya digelar pada 29 September-1 Oktober 2023 itu akan jadi menghadirkan pentas modifikasi dengan pengalaman 360 derajat.

Ajang modifikasi yang sudah dihelat sebanyak enam kali ini, akan menyuguhkan pengalaman berbeda dengan memperluas demografi pengunjung, yang tidak hanya didominasi kaum muda tapi juga menyasar keluarga.

Acara OLX IMX 2023 ini, akan menyuguhkan banyak keseruan, mulai dari kedatangan Drift King asal Jepang Keiichi Tsuchiya, launching dua mobil modifikasi Liberty Walk baru di Indonesia, penentuan pemenang Black Stone Live Modz Challenge All Stars 2023, jajaran mobil modifikasi terbaik skala Nasional NMAA Top 50. Selain itu ada jugarilisan kreasi para tuner lokal yang juga layak ditunggu seperti Demonsta Bodykit, Coga Bodykit, hingga Turbo Bastard Wheels, dan lain sebagainya.

Pengunjung juga berkesempatan mendapat produk baru aftermarket dan lifestyle IMX Exclusive Release, promo belanja dengan diskon hingga 80% untuk produk aftermarket dan lifestyle ‘IMX Special Deals’, dan mengikuti Auction beragam produk modifikasi dari velg berkualitas, hingga berbagai keperluan modifikasi mulai Rp100 ribu.



"Dengan memperluas segmentasi pengunjung, kami hadirkan destinasi wisata akhir pekan yang bisa memberi dukungan serta dampak positif bagi semua masyarakat Indonesia khususnya bagi penggiat otomotif dan lifestyle dan keluarganya," ujar Andre Mulyadi, IMX Project Director dan Founder NMAA, dalam konferensi pers IMX 2023, di JCC, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (18/9/2023).

Sementara Direktur Industri Maritim Alat Transportasi dan Alat Pertahanan Kementerian Perindustrian R. Hendro Martono mengatakan ajang ini dapat memajukan industri modifikasi di Indonesia.

Pasalnya, dunia modifikasi berkaitan erat dengan komponen aftermarket, baik yang dibuat di dalam negeri maupun impor. Hal ini bakal mempengaruhi pertumbuhan ekonomi di Indonesia.

“IMX 2023 diharapkan dapat membawa semangat kreativitas dan inovasi setiap anak muda untuk menyambut era baru dalam teknologi dan peralihan tren industri otomotif Indonesia,” kata R Hendro Martono.



Untuk mengeksplorasi ragam keseruan OLX IMX 2023, pembelian tiket akan disediakan langsung di lokasi. Harga tiket untuk kategori general 1 hari plus 1 kupon Supergiveaway Honda Jazz GE8 Fitra Eri dibanderol Rp100 ribu.

Jenis tiket ini hanya berlaku untuk daily pass, pada Jumat (29/9/2023), Sabtu (30/9/2023), dan Minggu (1/10/2023). Sedangkan untuk tiket paket 3 hari tersedia dengan harga Rp250 ribu.

Pengunjung bisa memilih tiket harian dalam kategori ekslusif, yaitu VIP Special Guest dengan Rp4 juta untuk Jumat-Sabtu. Sedangkan tiket VIP Special Guest khusus Minggu (1/10/2023), seharga Rp1 juta. Untuk pemilihan tiket paket (3 days pass) jenis VIP Special Guest dibanderol seharga Rp5 juta.

Harga tiket VIP Special Guest mendapatkan beragam benefit, mulai dari 3 kupon Supergiveaway, 1 kupon sticker raffle, VIP ID Card Access, Bakery and Beverages voucher, dan VIP Lounge Access. Selain itu, tiket VIP berkesempatan mengikuti Gala Dinner and Autograph Session bersama para Overseas Guests.
(wsb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4350 seconds (0.1#10.140)