Spesifikasi Moge Omesh yang Dilelang untuk Bantu Palestina
loading...
A
A
A
JAKARTA - Tragedi di Palestina menggerakkan hati masyarakat dunia, salah satunya Ananda Omesh. Dia bahkan merelakan Royal Enfield Classic 500 Pegasus miliknya dilelang untuk membantu para korban.
“Teman-teman, bismillahirahmanirahim, ini ada motor yang akan saya dan istri lelang untuk membantu saudara-saudara kita di Palestina. Ini adalah motor kesayangan kami berdua,” ujar Omesh dikutip dari unggahan video di Instagram @omeshomesh, Sabtu (4/11/2023).
Royal Enfield Classic 500 Pegasus merupakan edisi spesial yang diproduksi terbatas, yakni 1.000 unit di seluruh dunia. Hanya 40 unit yang masuk ke Indonesia.
Royal Enfield Classic 500 Pegasus merupakan lansiran 2018, yang terinspirasi dari Royal Enfield RE/WD 125 Flying Flea yang legendaris pada Perang Dunia Kedua. Itu merupakan motor yang digunakan oleh pasukan terjun payung Inggris.
Soal performa, Royal Enfield Classic 500 Pegasus dibekali mesin 4 tak satu silinder berkapastias 499 cc, berpendingin udara. Tenaga yang dihasilkan 27,2 bhp pada 5.250 rpm dan torsi puncak 41,3 Nm pada 4000 rpm yang disalurkan melalui transmisi 5-percepatan.
Untuk proses pelelangan dilakukan pada kolom komentar dengan mengajukan angka penawaran dikelipatan Rp5 juta. Pelelangan motor tersebut dimulai dari angka Rp109,9 juta sesuai dengan harga kali pertama Omesh membelinya.
“(Lelang) ditutup pada Selasa 7 November 2023 pukul 20.00 WIB. Jika penawar tertinggi tidak bisa dihubungi, maka pemenang lelang akan diberikan kepada penawar tertinggi kedua dan begitu seterusnya,” tulis Omesh dalam keterangan unggahan video.
Dilihat dari kolom komentar pada Sabtu (4/11/2023) pukul 18.30 WIB, penawar tertinggi sudah mencapai Rp200 juta yang diajukan oleh @couplewanders. Namun, angka tersebut diyakini akan terus meningkat hingga pelelangan ditutup.
“Teman-teman, bismillahirahmanirahim, ini ada motor yang akan saya dan istri lelang untuk membantu saudara-saudara kita di Palestina. Ini adalah motor kesayangan kami berdua,” ujar Omesh dikutip dari unggahan video di Instagram @omeshomesh, Sabtu (4/11/2023).
Royal Enfield Classic 500 Pegasus merupakan edisi spesial yang diproduksi terbatas, yakni 1.000 unit di seluruh dunia. Hanya 40 unit yang masuk ke Indonesia.
Royal Enfield Classic 500 Pegasus merupakan lansiran 2018, yang terinspirasi dari Royal Enfield RE/WD 125 Flying Flea yang legendaris pada Perang Dunia Kedua. Itu merupakan motor yang digunakan oleh pasukan terjun payung Inggris.
Soal performa, Royal Enfield Classic 500 Pegasus dibekali mesin 4 tak satu silinder berkapastias 499 cc, berpendingin udara. Tenaga yang dihasilkan 27,2 bhp pada 5.250 rpm dan torsi puncak 41,3 Nm pada 4000 rpm yang disalurkan melalui transmisi 5-percepatan.
Untuk proses pelelangan dilakukan pada kolom komentar dengan mengajukan angka penawaran dikelipatan Rp5 juta. Pelelangan motor tersebut dimulai dari angka Rp109,9 juta sesuai dengan harga kali pertama Omesh membelinya.
“(Lelang) ditutup pada Selasa 7 November 2023 pukul 20.00 WIB. Jika penawar tertinggi tidak bisa dihubungi, maka pemenang lelang akan diberikan kepada penawar tertinggi kedua dan begitu seterusnya,” tulis Omesh dalam keterangan unggahan video.
Dilihat dari kolom komentar pada Sabtu (4/11/2023) pukul 18.30 WIB, penawar tertinggi sudah mencapai Rp200 juta yang diajukan oleh @couplewanders. Namun, angka tersebut diyakini akan terus meningkat hingga pelelangan ditutup.
(msf)