Lebih Untung Mana, Sewa Mobil atau Beli Baru?

Kamis, 08 Februari 2024 - 09:49 WIB
loading...
Lebih Untung Mana, Sewa...
Menyewa mobil memberikan fleksibilitas luar biasa dengan banyak pilihan unit baru. (Foto: MPMRent)
A A A
JAKARTA - Perkembangan bisnis dunia otomotif menawarkan beragam kemudahan. Salah satunya semakin menjamurnya jasa rental mobil. Konsumen pun kini semakin dimanjakan dengan beragam pilihan kendaraan sewaan dan benefit yang ditawarkan. Yang menjadi pertanyaan, lebih untung mana, sewa mobil atau beli baru?

Salah satu keuntungan menyewa mobil di antaranya tak perlu menunggu punya uang dalam jumlah besar untuk membeli unit baru baik secara cash maupun kredit. Banyak pilihan dengan cara menyewa dalam periode yang disesuaikan dengan kebutuhan. Selain itu, konsumen juga bisa menentukan harga sewa yang sesuai dengan kemampuan finansial.

“Dari semua manfaat ini, menyewa mobil dapat memberikan fleksibilitas yang luar biasa. Anda bisa memilih jenis mobil yang sesuai dengan kebutuhan tanpa harus terikat pada satu mobil untuk jangka waktu yang lama,” ujar Rizki Aditiya Imanda, Head of Commercial MPMRent, dalam keterangan resmi.

Kendati begitu, masih perlu dipertimbangkan keuntungan antara menyewa atau membeli mobil. Berikut beberapa keuntungan ketika memilih untuk menyewa mobil seperti dibagikan MPM Rent.


1. Tanpa investasi awal yang besar


Saat memutuskan menyewa mobil, Anda tidak perlu menghadapi beban investasi awal yang signifikan seperti saat membeli mobil. Ini memungkinkan Anda menggunakan biaya yang ada untuk kebutuhan lain, seperti pengembangan bisnis atau investasi lainnya.

2. Tidak merugi akibat depresiasi nilai mobil dan risiko bunga saat kredit


Nilai mobil cenderung merosot seiring berjalannya waktu. Dengan menyewa, Anda tidak perlu khawatir tentang depresiasi nilai mobil, yang kerap menjadi beban besar bagi pemilik mobil. Dari sisi kredit mobil, biaya rental mobil selama masa periode yang tetap, akan membuat Anda tidak terpengaruh akan bunga yang fluktuatif.

3. Pilihan mobil terbaru dan terbaik


Dengan menyewa, Anda bisa menikmati manfaat menggunakan mobil dengan teknologi terkini dan fitur keselamatan yang mutakhir, yang selalu diperbarui oleh perusahaan penyewaan mobil.

Bahkan, Anda bisa memilih jenis dan tipe mobil terbaik mana yang ingin anda gunakan. Sehingga Anda tidak perlu khawatir terhadap perubahan teknologi kendaraan yang terus berkembang belakangan ini.


4. Tak perlu bayar asuransi


Anda tidak perlu membayar asuransi mobil jika anda melakukan penyewaan kendaraan karena asuransi ini ditanggung oleh perusahaan sewa kendaraan tersebut. Ini dapat mengurangi beban finansial dan memberikan perlindungan yang memadai selama masa sewa.

5. Keamanan dan kenyamanan mobil


Dengan menyewa mobil, Anda tidak perlu khawatir tentang biaya perawatan dan perbaikan. Anda juga akan mendapatkan supir terlatih profesional yang menambah kenyamanan berkendara.

6. Alternatif tempo waktu penggunaan


Saat ini, beberapa perusahaan penyewaan mobil memiliki jangka penyewaan mobil yang bervariatif. Seperti berbagai pilihan penyewaan yang ditawarkan MPMRent yang mana Anda dapat menyewa per hari, bahkan pertahun, sesuai kebutuhan.

7. Sustainability lifestyle


Banyak perusahaan penyewaan mobil menawarkan opsi kendaraan ramah lingkungan. Dengan memilih mobil emisi rendah atau nol, Anda dapat berkontribusi pada upaya pelestarian lingkungan dan mendukung gaya hidup bertanggung jawab.
(msf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1597 seconds (0.1#10.140)