Intip Isi Garasi Gus Muhdlor yang Ditahan KPK, Ada Honda Jazz dan BeAT

Kamis, 09 Mei 2024 - 11:52 WIB
loading...
Intip Isi Garasi Gus...
Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor ditahan KPK. (Foto: Arif Julianto)
A A A
JAKARTA - Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor alias Gus Muhdlor resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atas dugaan korupsi pemotongan insentif ASN di lingkungan Badan Pelayanan Pajak Daerah (BPPD) Sidoarjo, Jawa Timur.

Belum diketahui ke mana larinya hasil korupsi tersebut atau digunakan untuk keperluan apa oleh pria yang akrab disapa Gus Muhdlor itu. Terlepas dari itu, menarik umtuk melihat isi garasi Gus Muhdlor selama menjabat sebagai Bupati Sidoarjo.

Disitat dari laman LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara), terakhir kali Gus Muhdlor menyampaikan laporan hartanya pada 6 Maret 2023 untuk tahun periodik 2022. Ia tercatat memiliki harta kekayaan total Rp4.775.589.664 atau Rp4,7 miliaran.

Gus Muhdlor juga tercatat memiliki utang yang nilainya cukup besar, yakni Rp3.370.127.516 atau Rp3,3 miliaran. Sehingga apabila ditotal, harta yang dimilikinya sebesar Rp8.145.717.180 atau Rp8,1 miliaran.



Nilai terbesar dari kekayaan yang dimilikinya terdapat pada tanah dan bangunan yang memiliki nilai Rp1.735.500.000. Sementara di garasinya hanya terparkir dua kendaraan, yakni Honda Jazz dan motor Honda BeAT dengan total nilai Rp183.500.000.

Satu mobil yang dimiliki Gus Muhdlor adalah Honda Jazz lansiran 2011 yang diperoleh atas hasil sendiri dengan nilai yang ditaksir saati ini Rp175 juta. Sementara motor Honda BeAT keluaran 2014 yang dibeli dengan hasil sendiri memiliki nilai Rp8,5 juta.

Pada akun Instagram pribadinya @ahmadmuhlorali, ia kerap membagikan momen sedang menggunakan mobil Toyota Kijang Innova Reborn berwarna hitam. Diyakini itu merupakan mobil dinasnya sebagai Bupati Sidoarjo.



Selain itu, Gus Muhdlor juga membagikan momen dirinya sedang menunggangi motor trail untuk mengunjungi sejumlah desa yang ada di Sidoarjo. Belum diketahui apakah itu motor pribadinya atau milik Pemkab Sidoarjo.

Ahmad Muhdlor juga memperlihatkan dirinya sedang bersepeda yang nilainya ditaksir jutaan rupiah. Sepeda berwarna tersebut dibalut seluruhnya dengan warna hitam doff hingga ke bagian velg.

Gus Muhdlor ditahan selama 20 hari ke depan terhitung mulai 7 Mei ini hingga 26 Mei di Rutan KPK. Dia dijerat dengan Pasal 12 huruf f Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan Atas Undang- Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP.
(msf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ini Koleksi Kendaraan...
Ini Koleksi Kendaraan Mewah Hakim Eko Aryanto yang Vonis Harvey Moeis
Intip Spesifikasi dan...
Intip Spesifikasi dan Harga Vellfire yang Dikembalikan Anak SYL ke KPK
Komparasi Isi Garasi...
Komparasi Isi Garasi Rafael Alun, Eko Darmanto, dan Andhi Pramono Versi LHKPN
KPK Periksa Eks Stafsus...
KPK Periksa Eks Stafsus Jokowi Arif Budimanta selama 10 Jam Sebagai Saksi Kasus LPEI
La Nyalla Pertanyakan...
La Nyalla Pertanyakan Penggeledahan KPK di Rumahnya
Febri Diansyah Penuhi...
Febri Diansyah Penuhi Panggilan KPK, Akan Diperiksa Terkait Kasus Harun Masiku
Rekomendasi
27 Brigjen Dipindah...
27 Brigjen Dipindah oleh Kapolri pada April 2025, Berikut Ini Nama-namanya
Asrim Soroti SE Gubernur...
Asrim Soroti SE Gubernur Bali Soal Larangan Air Minum Kemasan di Bawah 1 Liter
Setelah Wafatnya Titiek...
Setelah Wafatnya Titiek Puspa, Siapa yang Urus Royalti Lagu-Lagunya?
China Hentikan Ekspor...
China Hentikan Ekspor Unsur Tanah dan Magnet untuk Industri Chip AS
Saul Canelo Alvarez...
Saul Canelo Alvarez Sindir Rekor Tak Terkalahkan Floyd Mayweather Jr: Dia Seharusnya Kalah Lawan Oscar De La Hoya
Polisi Polres Sikka...
Polisi Polres Sikka Dipecat Akibat Lakukan Pelecehan Seksual Anak di Bawah Umur
Berita Terkini
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
41 menit yang lalu
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Mitsubishi Hentikan Semua Ekspor Kendaraan ke Amerika
3 jam yang lalu
Mobil yang Bisa Dikendarai...
Mobil yang Bisa Dikendarai Terbalik dan Menempel di Dinding Diperkenalkan
4 jam yang lalu
MG Siapkan Cyber X,...
MG Siapkan Cyber X, Mobil Listrik Offroad Penantang Chery J6
1 hari yang lalu
Mitsubishi Delica Mini...
Mitsubishi Delica Mini 2025 Siap Diluncurkan di Jepang, Ini Bocorannya
1 hari yang lalu
Takut Semakin Mahal,...
Takut Semakin Mahal, Dealer Harley Davidson di Prancis Diserbu Pembeli
1 hari yang lalu
Infografis
Penjual Es yang Dihina...
Penjual Es yang Dihina Gus Miftah akan Diberangkatkan Umrah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved