Toyota Luncurkan T-OPT: Suku Cadang Resmi Terjangkau di GIIAS 2024

Sabtu, 20 Juli 2024 - 19:32 WIB
loading...
Toyota Luncurkan T-OPT:...
T-OPT hadir sebagai solusi perawatan kendaraan pelanggan Toyota dengan menyediakan suku cadang fast moving yang termasuk paling sering diganti. Foto: Sindonews/Danang Arradian
A A A
JAKARTA - PT Toyota-Astra Motor (TAM) merupaya memangkas penggunaan suku cadang palsu atau KW untuk pengguna mereka. Caranya, dengan menyiapkan suku cadang sendiri yang disebut mereka sebagai “berkualitas dan terjangkau”.

T-OPT menyediakan fast moving parts untuk melengkapi pilihan suku cadang bagi pelanggan setia Toyota Indonesia.

“Selama 3 tahun setelah beli mobil, Toyota menyediakan layanan T-Care. Sedangkan untuk kelengkapan suku cadang, Toyota menyediakan suku cadang original, Toyota Genuine Parts,” ungkap Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy.

“Kami melihat bahwa masih banyak peluang dalam membangun layanan after purchase yang lebih komprehensif,” tambah Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Hiroyuki Oide.

Menurut Anton, Toyota selalu berusaha menawarkan solusi terbaik dan menyeluruh bagi pelanggan, baik saat fase purchase, after purchase, maupun trade-in.

“Fase after purchase memegang peran yang sangat penting mengingat umumnya sebagian besar waktu kepemilikan kendaraan pelanggan dihabiskan di fase ini,” bebernya.

Toyota Genuine Parts merupakan suku cadang resmi Toyota. Karena dirancang sesuai standar pabrikan Toyota, dipastikan daya tahan dan kinerja Toyota Genuine Parts jauh lebih baik dibandingkan suku cadang non orisinal.

Toyota Luncurkan T-OPT: Suku Cadang Resmi Terjangkau di GIIAS 2024

T-OPT cocok untuk mobil Toyota yang sudah menyelesaikan program servis berkala di bengkel resmi Toyota. Foto:

Sebaliknya, T-OPT hadir sebagai solusi baru perawatan kendaraan Toyota, menghadirkan berbagai pilihan fast moving parts terjangkau namun tetap berkualitas. “Terutama bagi pelanggan yang telah menyelesaikan program T-Care,” beber Anton.

Produk T-OPT yang dipasarkan antara lain: air filter, brake pad, brake shoe, cabin air filter, oil filter, wiper blade, v-belt, dan fuel filter. Produk ini tidak tersedia di bengkel resmi, melainkan di 1.200 part shop di seluruh Indonesia. Untuk sementara ada 8 model dan 53 part number based yang tersedia, kedepannya akan terus dikembangkan lagi.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1655 seconds (0.1#10.140)