Penyembab Rem Bunyi saat Diinjak yang Sering Disepelekan

Minggu, 01 September 2024 - 14:13 WIB
loading...
Penyembab Rem Bunyi...
Penyembab rem bunyi saat diinjak. FOTO/ DOK SINDOnews
A A A
JAKARTA - Penyebab rem mobil bunyi saat diinjak yang menimbulkan suara berdecit, berderit, atau bergemuruh saat menginjak rem memang menjadi tanda bahwa sistem pengereman mobil perlu diperhatikan serius.



Rem adalah salah satu sistem keselamatan terpenting mobil. Maka dari itu jangan mengabaikannya karena bisa berakibat fatal.

Terlebih lagi, saat terdengar bunyi mencicit yang berlebihan saat mengerem. Saatnya membawa ke bengkel agar mekanik memeriksa kendaraan Anda.

Bunyi rem yang konstan dapat menjadi tanda bahwa rem perlu dilumasi, atau dapat menjadi peringatan bahwa komponen sistem rem aus atau perlu diservis. Dilansir dari Auto2000 berikut ini penyebab rem mobil bunyi saat diinjak:

1. Kampas Rem Mobil Menipis
Rem mobil yang berbunyi dapat dipicu oleh Kampas rem yang menipis. Seiring penggunaan mobil, tentu kampas rem akan menipis. Sebab, kampas rem akan bergesekan secara langsung dengan disk brake kendaraan. Sehingga daya pengereman kurang optimal dan menimbulkan bunyi.

Kampas rem adalah komponen yang bentuknya seperti bantalan. Fungsi kampas rem adalah memperlambat atau menghentikan piringan cakram yang berputar.

Hal yang harus dilakukan jika kampas rem mobil bunyi sebaiknya segera menggantinya dengan yang baru agar masalah tidak menjalar ke komponen lainnya.

2. Penggunaan Kampas Rem yang Tidak Berkualitas

Tak jarang terdapat pengguna mobil yang asal memilih kampas rem yang kurang berkualitas karena tergiur harga murah.

Tapi, dampaknya menimbulkan bunyi saat rem diinjak. Anda disarankan untuk cermat dalam memilih merek kampas rem yang beredar di pasaran. Sebaiknya pilih kampas rem asli di bengkel resmi.

3. Pedal Rem Kurang Pelumas
Pedal rem yang kekurangan pelumas tentu akan memicu rem mobil bunyi ketika diinjak. Oleh karena itu, engsel yang ada pada bagian rem harus rutin dilumasi agar rem mobil tidak berbunyi ketika sedang dikendarai. Sebaiknya juga rutin lakukan perawatan.

4. Gangguan pada Rem Tromol
Masalah rem mobil lainnya yakni cakram dan tromol yang kotor. Cara mengatasinya yakni dengan cara membersihkan kotoran yang menempel pada permukaan rem. Maka kinerja rem tromol pun akan kembali normal. Jadi, pastikan rem Anda tidak terhalang tumpukan kotoran.

5. Terkena Oli
Penyebab rem mobil bunyi ketika diinjak bisa disebabkan tetesan oli. Oli yang menetes dan mengenai cakram rem bisa membuat rem kurang pakem sehingga memicu bunyi pada saat pengereman dan menurunkan perfoma pengereman.

Kondisi ini akan membahayakan keselamatan saat berkendara. Untuk itu, segera bersihkan oli yang menempel pada cakram rem Anda.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Cara Bikin Motor Nyaman...
Cara Bikin Motor Nyaman dan Tokcer Dipakai Mudik
4 Cara Mengatasi Fuel...
4 Cara Mengatasi Fuel Pump Lemah dengan Mengecek 4 Komponen Ini
Cara Menghidupkan Vario...
Cara Menghidupkan Vario 150 Tanpa Remot
Mobil Habis Terendam...
Mobil Habis Terendam Banjir Jangan Langsung Dihidupkan, Ikuti Cara Ini
3 Cara Melintasi Banjir...
3 Cara Melintasi Banjir agar Kendaraan Tidak Mati Total
8 Hal Ini Bisa Mengurangi...
8 Hal Ini Bisa Mengurangi Kerusakan Mobil dan Motor Akibat Banjir
7 Bagian yang Wajib...
7 Bagian yang Wajib Dicek saat Servis Motor Jangan Sampai Dilewatkan
Begini Cara Membersihkan...
Begini Cara Membersihkan Jendela Mobil agar Kinclong
Tips Mengatasi Rem Mobil...
Tips Mengatasi Rem Mobil Macet Pasca Terendam Banjir
Rekomendasi
20 Artis Terkenal Hollywood...
20 Artis Terkenal Hollywood Bersumpah Tidak Menggunakan Media Sosial, Brad Pitt: Gak Ada Gunanya
MNC University dan Kanwil...
MNC University dan Kanwil DJP Jakarta Barat Perkuat Sinergi dalam Edukasi Pajak dan Pengembangan Tax Center
Mutasi Polri, Dirtipidnarkoba...
Mutasi Polri, Dirtipidnarkoba Bareskrim Brigjen Mukti Juharsa Diganti Brigjen Eko Hadi Santoso
Kebohongan Kim Soo Hyun...
Kebohongan Kim Soo Hyun Terus Terbongkar, Janji Nikahi Kim Sae Ron usai Wamil
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
Presiden Prabowo Atur...
Presiden Prabowo Atur Sekretaris Kabinet di Bawah Setmilpres, Letkol Teddy Tak Harus Mundur dari TNI
Berita Terkini
Cara dan Syarat Daftar...
Cara dan Syarat Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI 2025
2 jam yang lalu
Daftar Biaya Pajak Mobil...
Daftar Biaya Pajak Mobil Innova Reborn, Yuk Simak sebelum Beli Bekasnya
6 jam yang lalu
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
6 jam yang lalu
Turun 15 Persen, Saham...
Turun 15 Persen, Saham Tesla Menukik Tajam
8 jam yang lalu
Volkswagen Akan Kembali...
Volkswagen Akan Kembali Gunakan Tombol Kontrol Fisik Bukan Sentuh
10 jam yang lalu
Merek China Zonsen Siap...
Merek China Zonsen Siap Selamatkan Aprilia RSV 1000
14 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved