Joe Biden Menang, Mobil China ini Kangkangi General Motors

Selasa, 10 November 2020 - 11:00 WIB
loading...
Joe Biden Menang, Mobil...
NIO merupakan perusahaan mobil listrik yang paling diminati di China. Mobil ini merupakan rival kuat Tesla di China. Foto / IST
A A A
HEFEI - Perusahaan mobil listrik asal China mendapatkan berkah dari kemenangan Joe Biden dalam Pemilihan Umum Amerika Serikat 2020. Di saat yang bersamaan meningkatnya permintaan mobil listrik di China semakin membuat perusahaan mobil listrik yang berbasis di Hefei, China itu tersenyum lebar. (Baca juga : Kisah Mobil Lincoln, Saksi Bisu Pemicu Hari Pahlawan )

Pasalnya saham mereka naik hingga 28 persen pada akhir pekan lalu. Nilai pasar mereka bahkan diumumkan Carbuzz mencapai USD53,4 miliar atau setara Rp735,8 miliar. Nilai ini bahkan melampaui nilai dari perusahaan otomotif yang terlah berusia 112 tahun, General Motors (GM). Nilai pasar GM saat ini berada di USD51,6 miliar atau mencapai Rp711 miliar.

Nama NIO memang jarang begitu terdengar karena orang lebih mengenal mobil listrik dari Amerika seperti Tesla, Polestar dan Rivian. Padahal di China, produsen mobil listrik begitu menjamur dan yang terkuat di antara mereka adalah NIO.

Di China, NIO adalah pesaing yang sangat kuat buat Tesla. Hal ini dibuktikan dimana pada bulan Oktober lalu permintaan mobil listrik NIO mencapai 5.055 unit. Tertinggi dibanding bulan-bulan sebelumnya. Diketahui total kuarter ketiga tahun ini,mereka telah menjual sebanyak 58.288 unit mobil listrik.

Joe Biden Menang, Mobil China ini Kangkangi General Motors


Untuk pasar China, NIO menawarkan tiga model mobil listrik yakni NIO ES8, NIO ES6 dan NIO EC6. NIO ES8 adalah sebuah SUV listrik yang memiliki tenaga maksimal 643 daya kuda. Mobil ini kompetitor langsung Tesla Model X. Dalam waktu dekat NIO berencana masuk ke dalam pasar Amerika Serikat. Hanya saja belum dipastikan model yang dibawa dan kapan mereka akan segera masuk ke pasar Amerika Serikat. (Baca juga : Nekat, Nissan Bikin Test Drive X-Trail Langsung dengan Kompetitor, Toyota RAV4 )

Bloomberg Intelligence Analyst, Steve Man mengatakan, selain dari permintaan mobil listrik dan kemenangan Joe Biden, peningkatan yang terjadi pada NIO juga terdongkrak dari tingginya valuasi mobil listrik, Tesla.

"Tingginya valuasi dari Tesla membuat start up mobil lstrik di China berkembangs emakin pesat lagi. Apalagi China juga semakin kuat dalam mendukung kebijakan kepemilikan mobil listrik," ujarnya.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tantangan Produsen Mobil...
Tantangan Produsen Mobil Listrik China di Asia Tenggara: Realitas vs. Ambisi
Pabrik Hyundai di Georgia...
Pabrik Hyundai di Georgia Siap Produksi Ioniq 9 Tepat Waktu
China Siap Aliri Energi...
China Siap Aliri Energi dari Luar Angkasa ke Mobil Listrik
Jeremy Clarkson Yakin...
Jeremy Clarkson Yakin Bisa Kalahkan Elon Musk Soal Ulasan Buruk Tesla
Mobil Jepang Dominan:...
Mobil Jepang Dominan: Ini Dia Daftar Mobil Paling Andal 2025 Versi J.D. Power!
Honda Luncurkan Modul...
Honda Luncurkan Modul Sel Bahan Bakar Generasi Terbaru
Pabrikan China Siap...
Pabrikan China Siap Bantu Indonesia Bikin Mobil Nasional
Honda Siap Luncurkan...
Honda Siap Luncurkan Dua Mobil Listrik di Indonesia pada 2026
Sangat Janggal, Toyota...
Sangat Janggal, Toyota Tiba-tiba Bikin Mobil Listrik di China
Rekomendasi
Janji Manis Wamenaker,...
Janji Manis Wamenaker, Bakal Rekrut Kembali Korban PHK Sritex
Festival Balon Udara...
Festival Balon Udara Wonosobo, Tradisi Lebaran yang Jadi Daya Tarik Wisatawan
10 Negara Terluas di...
10 Negara Terluas di Dunia, Adakah Indonesia?
H+2 Lebaran, Pelabuhan...
H+2 Lebaran, Pelabuhan Bakauheni Mulai Ramai Padati Penumpang ke Pulau Jawa
Benarkah Puasa 6 Hari...
Benarkah Puasa 6 Hari Syawal Pahalanya Sama dengan Puasa Setahun?
Diskon Tarif Tol 20%...
Diskon Tarif Tol 20% Mulai Berlaku Kamis 3 April 2025, Catat Sampai Kapan!
Berita Terkini
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
14 jam yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
18 jam yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
18 jam yang lalu
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
1 hari yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
1 hari yang lalu
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
1 hari yang lalu
Infografis
Mengapa Taiwan Khawatir...
Mengapa Taiwan Khawatir akan Diinvasi China pada 2027?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved