Agar Visibilitas Jelas Saat Berkendara Diguyur Hujan

Senin, 14 Desember 2020 - 02:30 WIB
loading...
Agar Visibilitas Jelas Saat Berkendara Diguyur Hujan
Ilustrasi saat berkendara. FOTO/ IST
A A A
JAKARTA - Pengendara butuh pandangan jelas dan luas saat berkendara. Tidak terkecuali kala hujan mendera. Konsentrasi harus dijaga saat berkendara meski guyuran air hujan. BACA JUGA - Gas-Gas Persembahan Nyata Yogyakarta Buat Sang Raja 135

Kalau sudah begini, jelas membatasi pandangan Anda saat mengemudi. Oleh karena itu butuh aksi preventif untuk mengantisipasi. Cairan anti-hujan (rain repellent) bisa meminimalkan dampak itu. Apalagi produk car care banyak ditemui di pasaran dengan beragam merek. Sebut saja No Touch Rain Shield, Glass Science Rain Clear New Gel Formula, RainX 2 in 1 dan lainnya. Baca Juga: Perjalanan Yamaha RX Series di Indonesia

Penggunaannya cukup simpel dan praktis. Tinggal semprot di permukaan kaca depan (windscreen) dan simpel. Hanya saja, pastikan permukaan kaca sudah bersih.

Efeknya, bisa terasa saat cairan ini diaplikasikan pada saat hujan mendera. Sehingga tepat penggunaannya, saat musim penghujan seperti sekarang yang melanda di sebagian kota di Indonesia.

“Rain repellent, tidak sekadar membersihkan namun juga memberikan efek guyuran hujan emoh menempel bak air di daun talas. Sebaiknya, permukaan kaca dalam kondisi bersih untuk optimal semprotan rain repellent,” ujar Samsudin, selaku National Technical Advisor dari Astra Peugeot.

Ada fakta unik saat kami menguji performa rain repellent ini. Pastikan prosedur aplikasi rain repellent secara benar. Beberapa saat sebelum turun hujan, menjadi saat terbaik mengaplikasi rain repellent.

Saat hujan optimalisasi penggunaan rain repellent saat hujan dan membantu visibilitas Anda berkendara. Jangan cemas dan siapkan sesuatu untuk mengantisipasi dampak buruknya. Cairan ajaib, rain repellent mampu menekan dampak keterbatasan visibilitas Anda saat menyetir.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3340 seconds (0.1#10.140)