Xiaomi Bangun Perusahaan Mobil Listrik Senilai USD10 Miliar

Rabu, 31 Maret 2021 - 08:21 WIB
loading...
Xiaomi Bangun Perusahaan Mobil Listrik Senilai USD10 Miliar
Xiaomi akan mendirikan anak perusahaan yang sepenuhnya dimiliki untuk menjalankan bisnis kendaraan listriknya. Foto/Ist
A A A
BEIJING - Xiaomi belakangan ini dikabarkan melirik industri mobil listrik dan kabar ini benar adanya. Tak seperti Huawei yang fokus pada software, Xiaomi benar-benar membangun sebuah mobil listrik.

Keseriusan ini terlihat dari unggahan pengumuman perusahaan bahwa mereka akan menginvestasikan sekitar USD10 miliar selama 10 tahun ke depan. Pembangunan mobil listrik dimulai dengan investasi awal USD1,5 miliar.

GSM Arena menyebutkan, Xiaomi akan mendirikan anak perusahaan yang sepenuhnya dimiliki untuk menjalankan bisnis kendaraan listriknya. Lei Jun, CEO Xiaomi, juga akan menjabat sebagai CEO dari anak perusahaan tersebut.

Nampaknya pasar kendaraan listrik akan menjadi medan pertempuran berikutnya bagi raksasa smartphone. Apple yang diketahui sedang mengerjakan mobil listrik cerdasnya, mencoba mencari mitra yang akan membawa suku cadang mobil. Sementara Apple sendiri berfokus pada baterai, teknologi self-driving, dan fitur perangkat keras/lunak lainnya.

Tak sendirian dalam hal ini, bulan lalu dikabarkan saingan domestik Xiaomi, Huawei, juga ingin membuat mobil listrik. Info yang belum dikonfirmasi mengklaim bahwa perusahaan telah mendekati Changan Automobile (pembuat mobil milik negara), BluePark New Energy Technology dan mitra potensial lainnya.

Samsung SDI sudah membuat baterai untuk kendaraan listrik, cabang lain dari raksasa Korea yang mengakuisisi pembuat infotainment Harman beberapa tahun lalu. LG Energy Solutions (yang memisahkan diri dari LG Chem tahun lalu) juga membuat baterai EV.
(iqb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1975 seconds (0.1#10.140)