All New Honda BR-V 2021 Dirilis dalam 5 Varian, Ini Perbedaannya!

Selasa, 21 September 2021 - 17:11 WIB
loading...
All New Honda BR-V 2021...
All New Honda BR-V akan dipasarkan dalam 5 varian dengan 5 pilihan warna, harganya mulai Rp260 juta. Foto: dok PT HPM
A A A
JAKARTA - Generasi kedua Honda BR-V jadi andalan PT Honda Prospect Motor untuk bersaing di segmen low SUV, melawan Suzuki XL7, Mitsubishi Xpander Cross, Daihatsu Terios, serta Toyota Rush.

Dan sekarang Honda lebih percaya diri. Sebab, All New Honda BR-V tidak hanya terlihat gagah diluar, tapi juga memiliki interior yang lega, mesin baru, serta banyak fitur-fitur dan teknologi canggih. Misalnya saja Honda Sensing, Honda LaneWatch, Remote Engine Start, Walk-Away Auto Lock, dan Smart Entry System.



Business Inovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy mengatakan, pasar low SUV berkembang pesat. ”Sejakan dengan karakter konsumen Indonesia yang sedang road trip atau melakukan perjalanan jauh di kondisi jalan yang bervariasi,” ungkapnya.

Konsumen sudah bisa melakukan pemesanan atau booking jika ingin jadi yang pertama untuk memiliki All New Honda BR-V. Nantinya, produksi mobil tersebut baru akan dilakukan pada akhir 2021. Lalu, pengiriman/delivery pertama unit ke konsumen dilakukan di awal Januari 2022.

Berapa harganya? Sayangnya, PT HPM baru akan mengumumkan harga resmi All New Honda BR-V tahun ini tanpa menyebutkan waktu yang jelas. ”Akan kami umumkan dalam waktu dekat,” ujar Billy.

Yang sudah pasti, All New Honda BR-V tidak ikut mendapatkan diskon 100% Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) sektor otomotif yang baru saja diperpanjang hingga akhir 2021. Walau, sebenarnya kandungan lokal All New Honda BR-V sudah sangat memenuhi syarat untuk mendapatkan diskon PPnBM 100 persen, yakni mencapai 84 persen.

”Kita lihat saja nanti apakah nanti diskon 100% PPnBM akan diperpanjang lagi pada 2022. Karena kami merasa pemerintah ingin yang terbaik untuk industri,” beber Billy.

All New Honda BR-V 2021 Dirilis dalam 5 Varian, Ini Perbedaannya!

Tanpa adanya diskon 100% PPnBM, Billy menyebut bahwa harga normal All New Honda BR-V tipe terendah S M/T akan dibanderol di angka Rp260 juta. Ada 5 pilihan warna, yakni Premium Opal White Pearl yang merupakan warna baru, Taffeta White, Lunar Silver Metallic, Modern Steel Metallic, dan Crystal Black Pearl.

Sementara itu, konsumen diberikan 5 pilihan varian All New Honda BR-V . Ini perbedaannya:

1. All New Honda BR-V S M/T (Harga Rp260 juta)

All New Honda BR-V S M/T hadir dengan desain baru pada LED Headlamp with LED Daytime Running Light. Selain itu, All New Honda BR-V S M/T juga dilengkapi sistem audio video dengan layar sentuh 7” yang telah dilengkapi Smartphone Connection, 1st Row Accessories Power Outlet, Hill Start Assist (HSA), Vehicle Stability Assist (VSA), Side Airbags dan Parking Sensor.

Selain itu, varian ini juga menawarkan berbagai fitur yang sudah ada sebelumnya seperti Power Retractable Mirror, ECO Indicator, Digital A/C, G-CON + ACE with Side Impact Beam, Dual Front SRS Airbags, Driver Seatbelt Reminder, ABS + EBD, ISOFIX + Tether, Keyless Entry, Immobilizer, Alarm System, Pretensioner with Load Limiter Seatbelt.

2.All New Honda BR-V E CVT & All New Honda BR-V E M/T

All New Honda BR-V E (CVT & M/T) hadir dengan seluruh fitur di All New Honda BR-V S M/T dengan penambahan pada LED foglight dan juga beberapa fitur baru termasuk Smart Entry System, Walk-Away Auto Lock, TFT Meter, 1st Row Armrest Console, 2nd Row Accessories Power Outlet, Seatbelt Adjuster, 16” Alloy Wheels Design, Rear A/C Double Blower dan Remote Engine Start yang tersedia pada transmisi CVT.

3. All New Honda BR-V Prestige CVT

All New Honda BR-V Prestige CVT hadir dengan seluruh fitur di All New Honda BR-V E (CVT & M/T), ditambah dengan fitur-fitur baru termasuk Auto Foldable Side Door Mirror with LED Turning Signal, 17” Alloy Wheel, 2nd Row Armrest Console, dan 3rd Row Accessories Power Outlet serta Front Passenger Seatbelt Reminder. Penggunaan lapisan berbahan kulit pada All New Honda BR-V juga telah ditambahkan di dalam kabin, termasuk pada sandaran tangan dan sisi pintu serta panel dashboard.



4. All New Honda BR-V Prestige CVT with Honda Sensing

Varian tertinggi dari All New Honda BR-V Prestige CVT with Honda Sensing hadir dengan seluruh fitur di All New Honda BR-V Prestige CVT, ditambah dengan fitur-fitur baru dan teknologi canggih termasuk Honda Sensing, Honda LaneWatch, TFT Meter dengan informasi Honda Sensing dan sistem audio video dengan layar sentuh 7” yang telah dilengkapi berbagai fungsi antara lain Smartphone Connection dan juga dilengkapi Hands-Free Telephone untuk kenyamanan pengemudi.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hanya Lebih Mahal Rp1...
Hanya Lebih Mahal Rp1 Juta, Ini 4 Keunggulan Honda New BR-V N7X Edition
Sebulan Honda Jual 10...
Sebulan Honda Jual 10 Ribu Mobil, Brio Paling Laris
Honda Bikin Taman Bermain...
Honda Bikin Taman Bermain Indoor di All New BR-V Pop Park Surabaya
All New BR-V Pop Park...
All New BR-V Pop Park Menyapa Semarang, Sediakan 20 Jenis Jajanan Khas Nusantara
Sah! All New Honda HR-V...
Sah! All New Honda HR-V dan BR-V Resmi Raih Bintang 5 ASEAN NCAP
All New Honda BR-V Catat...
All New Honda BR-V Catat Rekor Penjualan Tertinggi Sepanjang 2022
Komparasi Mitsubishi...
Komparasi Mitsubishi Xpander Cross vs All New Honda BR-V, Mana Pilihan Anda?
Ini 6 Mobil di GIIAS...
Ini 6 Mobil di GIIAS 2022 yang Berani Tampil Norak dan Atraktif
Mitsubishi New Xpander...
Mitsubishi New Xpander Cross Tidak Punya ADAS, Ini Jawaban Mitsubishi
Rekomendasi
4 Potret Renata Kusmanto,...
4 Potret Renata Kusmanto, Istri Fachri Albar yang Jadi Sorotan Netizen
Brevet dan Penghargaan...
Brevet dan Penghargaan Komjen Imam Sugianto, Eks Ajudan Presiden SBY yang Kini Jabat Waka BIN
Houthi Yaman Tembak...
Houthi Yaman Tembak Jatuh 7 Drone AS Senilai Rp3,4 Triliun dalam 6 Pekan
Usia Muda, Karya Mendunia:...
Usia Muda, Karya Mendunia: Brand Fesyen Ini Buktikan Perempuan Bisa Berdaya dan Memberdayakan
Siti Fadila, Wisudawan...
Siti Fadila, Wisudawan Termuda UGM yang Raih Gelar Magister di Usia 22 Tahun
Rapor Bursa Sepekan:...
Rapor Bursa Sepekan: IHSG Naik 3,74 Persen, Market Cap Tumbuh Rp441 Triliun
Berita Terkini
MG dan OPPO Kolaborasi,...
MG dan OPPO Kolaborasi, Hadirkan Smart Cabin untuk Gaya Hidup Masa Depan
17 menit yang lalu
Fokus Teknologi, MG...
Fokus Teknologi, MG Siap Luncurkan 17 Mobil Baru dalam 3 Tahun ke Depan
2 jam yang lalu
Volkswagen Singkirkan...
Volkswagen Singkirkan Tesla dari Eropa, Ini Angka Penjualannya
15 jam yang lalu
Motor Bensin Punah di...
Motor Bensin Punah di China, Jalan Dikuasai Jutaan Kendaraan Listrik
18 jam yang lalu
KTM Hentikan Impor Motor...
KTM Hentikan Impor Motor China CFMOTO ke Eropa
23 jam yang lalu
Pickup 01 Penantang...
Pickup 01 Penantang Tesla Cybertruck, Bukti China Bisa Kalahkan AS
1 hari yang lalu
Infografis
5 Alasan Kapal Induk...
5 Alasan Kapal Induk AS Tak Lagi Relevan dalam Perang Masa Depan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved