Hindari Kebiasaan Ini Jika Ingin Cat Mobil Selalu Mengkilap

Kamis, 14 Oktober 2021 - 17:30 WIB
loading...
Hindari Kebiasaan Ini...
Parkir di bawah sinar matahari hingga tidak memakai sabun khusus bodi mobil bisa merusak cat dalam jangka panjang. Foto: Sindonews/Danang Arradian
A A A
JAKARTA - Ada beberapa kebiasaan yang perlu dihindari agar warna cat mobil selalu mengkilap dan bersih.

Tak bisa dipungkiri, warna mobil yang mengkilap dan bersih menjadi dambaan setiap pemilik. Selain terlihat bersih, mobil yang mengkilap tentu jadi enak dilihat.



Nah, berikut ini kebiasaan yang harus dihindari agar warna cat mobil selalu segar, dikutip dari Auto2000, Kamis (14/10).

1. Parkir di terik sinar matahari

Sinar matahari dapat mempengaruhi warna mobil jika terus-terusan dibiarkan kepanasan. Maka sebaiknya hindari lokasi parkir yang sangat panas dan terpapar langsung matahari.

Jika memang tidak ada pilihan lain, maka sebaiknya jangan biarkan mobil terlalu lama parkir di bawah matahari. Hal ini juga berlaku pada mobil yang diparkir di rumah dengan carport tanpa atap. Jika perlu gunakan car cover untuk melindungi cat dari panasnya sengatan matahari.

2. Parkir di bawah pohon

Selain parkir di bawah terik matahari, parkir di bawah pohon ternyata juga bisa membuat warna cat mobil menjadi tidak mengkilap. Hal ini dikarenakan pohon, terutama yang bisa menghasilkan getah yang kapan saja dapat jatuh ke mobil.

Tak hanya getah buah, kotoran burung dan binatang lainnya bahkan rantingnya bisa merusak cat body mobil.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1964 seconds (0.1#10.140)