Ini Beberapa Mobil Listrik Buatan Indonesia yang Pernah Bikin Heboh

Rabu, 24 November 2021 - 13:30 WIB
loading...
Ini Beberapa Mobil Listrik Buatan Indonesia yang Pernah Bikin Heboh
Indonesia memiliki banyak mobil listrik buatan dalam negeri yang bisa dibanggakan. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Jauh sebelum mobil-mobil listrik luar negeri datang ke Indonesia, anak-anak bangsa justru pernah berhasil membuat kendaraan hijau yang sama. Jadi Indonesia selayaknya patut berbangga karena ternyata industri dalam negeri ternyata mampu membuat mobil listrik seperti yang ada di negara-negara maju.

Kehadiran mobil-mobil listrik jadi warna tersendiri karena memang menjadi kejutan buat masyarakat Indonesia. Banyak yang tidak menyangka Indonesia mampu membuat mobil listrik. Nah, berikut ini beberapa mobil listrik buatan dalam negeri yang tidak kalah hebatnya dibandingkan mobil listrik buatan luar negeri:

1. Mobil Listrik Tucuxi
Ini Beberapa Mobil Listrik Buatan Indonesia yang Pernah Bikin Heboh


Mobil listrik Tucuxi merupakan mobil listrik generasi pertama buatan anak negeri pada tahun 2012. Danet Suryatama, seorang alumni Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Surabaya dan University of Michigan, memprakarsai mobil listrik generasi pertama di Indonesia ini, yang juga menjadi mobil listrik sport serupa dengan mobil sport asal Eropa.

Mulai dari body, kabin, hingga warnanya mobil listrik Tucuxi mirip sekali dengan mobil Ferrari. Meskipun begitu, ada satu hal yang membedakannya, yakni mobil listrik Tucuxi lebih mirip seperti lumba-lumba. Sama seperti arti dari namanya, Tucuxi yang berarti lumba-lumba. Desain eksterior mobil listrik Tucuxi ini mirip dengan lumba-lumba.

Mobil listrik generasi pertama ini mampu mencapai kecepatan maksimal hingga 200 kilometer per jam dengan jarak tempuh maksimal hingga 400 kilometer. Kapasitas mesin motor listriknya cukup besar bertenaga 268 daya kuda.

Meskipun dirancang dan dikembangkan dengan matang dan menggunakan bahan terbaik, pada saat melakukan uji coba kecelakaan terjadi. Menteri BUMN saat itu Dahlan Iskan melakukan uji coba dari Solo hingga Surabaya dan mengalami kecelakaan. Hingga saat ini, belum ada kejelasan pasti terkait produksi massal. Beberapa ahli memprediksikan harga mobil listrik generasi pertama ini sebesar Rp1,5 Miliar.

2. Mobil Listrik Gendhis
Ini Beberapa Mobil Listrik Buatan Indonesia yang Pernah Bikin Heboh


Mobil listrik Gendhis pertama kali dipamerkan di event bergengsi APEC 2013 di Bali. Mobil listrik itu merupakan buatan Ricky Elson dan tim. Gendhis merupakan mobil listrik premium jenis MPV yang memiliki kapasitas penumpang 7 orang.

Gendhis memiliki fitur pintu mobil model sliding door, yang memudahkan para penumpang untuk keluar-masuk. Sayangnya, mobil berbahan bakar biodiesel ini masih dalam bentuk prototype dan belum ada rencana untuk diproduksi dalam waktu dekat.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1724 seconds (0.1#10.140)