Hyundai Palisade XRT, Buat yang Suka Petualangan Ekstrem

Minggu, 19 Juni 2022 - 13:00 WIB
loading...
Hyundai Palisade XRT,...
Hyundai Palisade XRT dijual di Amerika dengan harga kompetitif yakni Rp612,5 juta. Foto/Motor Authority.
A A A
JAKARTA - Hyundai akhirnya membuka tampilan utuh Hyundai Palisade varian baru khusus untuk pencinta petualangan ekstrem yakni Hyundai Palisade XRT. Hadirnya model ekstrem itu sebenarnya sudah tercium saat Hyundai merilis model baru Hyundai Palisade di ajang New York International Auto Show 2022 waktu lalu.

Saat itu Hyundai memang memastikan akan menyiapkan Hyundai Palisade yang khusus untuk bertarung di medan berat. Hanya saja saat itu Hyundai belum menampilkan secara utuh mobil yang kini hadir dengan emblem spesial, XRT.

Kini Hyundai Palisade XRT resmi menampakkan diri. Sesuai dengan janji, perusahaan mobil asal Korea Selatan itu memang mendandani Hyundai Palisade XRT dengan tampilan yang spesial.

Bagian yang paling mudah terlihat adalah hadirnya roof rack yang ada di bagian atap mobil. Pemasangan roof rack tentu akan membuat daya angkut Hyundai Palisade jadi lebih besar. Hal itu akan memudahkan pemilik mobil untuk melakukan petualangan jarak jauh dengan lebih nyaman.



Hyundai Palisade XRT, Buat yang Suka Petualangan Ekstrem


Bagian lainnya yang juga tampil mencolok adalah bumper depan. Kini bagian itu hadir skid plate dengan desain yang lebih berani. Uniknya untuk sebuah mobil petarung di medan berat, bumper Hyundai Palisade XRT justru dibuat seakan lebih rendah dibanding varian standar.

Ornamen yang sama juga terlihat di bagian samping badan mobil. Kini Hyundai melengkapi sisi itu dengan under garnish. Tujuannya tentu untuk melindungi body bagian bawah mobil dari terjangan batu atau kerikil saat berada di medan berat.

Nah yang menarik adalah Hyundai XRT memiliki dua sistem penggerak yakni roda depan atau Front Wheel Drive (FWD) dan All Wheel Drive (AWD). Khusus untuk AWD, Hyundai melengkapi dengan fitur-fitur khusus yang ideal digunakan di medan berat. Misalnya sistem AWD khusus buatan Hyundai yakni HTRAC, down hill brake control, AWD lock dan dua mode berkendara baru yakni Snow dan Tow.

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pabrik Hyundai di Georgia...
Pabrik Hyundai di Georgia Siap Produksi Ioniq 9 Tepat Waktu
Hyundai Siap Memperkenalkan...
Hyundai Siap Memperkenalkan Sistem Infotainment Terbaru Pleos
Nissan Leaf 2025 Berubah...
Nissan Leaf 2025 Berubah dari Hatchback ke SUV
Hyundai Bangun Pabrik...
Hyundai Bangun Pabrik Baja Rp320 Triliun di Amerika Agar Tetap Cuan Jualan Mobil
Lirik Pasar SUV, Volvo...
Lirik Pasar SUV, Volvo Siap Kubur Wagon
Hyundai IONIQ 9, SUV...
Hyundai IONIQ 9, SUV Listrik Berteknologi Canggih dan Jangkauan Panjang
Hyundai Bukukan 2.012...
Hyundai Bukukan 2.012 SPK di IIMS 2025 dengan Strategi SUV Jitu
IIMS 2025: Hyundai Optimistis...
IIMS 2025: Hyundai Optimistis Pasar Otomotif Indonesia Kembali Meroket
Gunakan Teknologi EV...
Gunakan Teknologi EV Canggih, Hyundai Buka Pre-Order Ioniq 9
Rekomendasi
Benarkah Puasa 6 Hari...
Benarkah Puasa 6 Hari Syawal Pahalanya Sama dengan Puasa Setahun?
Festival Balon Udara...
Festival Balon Udara Wonosobo, Tradisi Lebaran yang Jadi Daya Tarik Wisatawan
Janji Manis Wamenaker,...
Janji Manis Wamenaker, Bakal Rekrut Kembali Korban PHK Sritex
H+2 Lebaran, Pelabuhan...
H+2 Lebaran, Pelabuhan Bakauheni Mulai Ramai Padati Penumpang ke Pulau Jawa
10 Negara Terluas di...
10 Negara Terluas di Dunia, Adakah Indonesia?
Diskon Tarif Tol 20%...
Diskon Tarif Tol 20% Mulai Berlaku Kamis 3 April 2025, Catat Sampai Kapan!
Berita Terkini
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
14 jam yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
18 jam yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
18 jam yang lalu
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
1 hari yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
1 hari yang lalu
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
1 hari yang lalu
Infografis
4 Negara di Dunia yang...
4 Negara di Dunia yang Tidak Memiliki Pesawat Tempur
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved