Armada Bus Legendaris Lintas Jawa Sumatera dengan Trek Terpanjang

Senin, 08 Agustus 2022 - 16:00 WIB
loading...
Armada Bus Legendaris...
Armada bus legendaris lintas Jawa Sumatera akan selalu disuguhkan dengan berbagai pemandangan indah dan menarik. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Armada bus legendaris lintas Jawa Sumatera dengan trek terpanjang jadi cerita yang sangat menarik. Pasalnya jarak yang ditempuh memang sangat panjang dan membutuhkan waktu berhari-hari untuk sampai ke lokasi tujuan.

Bayangkan saja Badan Pusat Statistik menyebutkan panjang jalan di Indonesia (tidak termasuk tol) mencapai 523.974 kilometer. Dari data itu tercatat sekitar 188.371 km atau 35,95% panjang jalan terdapat di Pulau Sumatera. Sementara jalan di Pulau Jawa di urutan kedua dengan panjang 118.217 km atau 22,56% total panjang jalan di tanah air.

Jadi tentu bukan perkara mudah buat bus-bus lintas Jawa Sumatera meniti jalan-jalan yang ada di sepanjang Pulau Jawa dan Pulau Sumatera. Hal itulah yang membuat armada bus-bus di bawah ini legendaris. Yuk, cermati apa saja:

1. Naikilah Perusahaan Minang (NPM)
Armada Bus Legendaris Lintas Jawa Sumatera dengan Trek Terpanjang


Naikilah Perusahaan Minang (NPM) adalah perusahaan otobus yang didirikan pada tanggal 1 November 1937. NPM merupakan salah satu perusahaan otobus tertua di Sumatera yang masih beroperasi hingga kini setelah melewati berbagai transformasi teknologi

Pada masa awal pendirian, NPM hanya melayani trayek dalam provinsi Sumatera Barat. Setelah memasuki tahun 1980, perusahaan jasa angkutan ini mulai melintasi Pulau Jawa.



Beberapa tujuan PO Bus NPM saat ini di antaranya yaitu, Sumbar-Jakarta, Sumbar-Bogor, Sumbar-Depok, Sumbar-Tangerang, Sumbar-Bekasi, Sumbar-Bandung, Sumbar-Medan, Sumbar-Pekanbaru, Sumbar-Dumai, Sumbar-Duri, Bukittinggi-Binjai,dan Bukittinggi-Medan.

2. Siliwangi Antar Nusa (SAN)
Armada Bus Legendaris Lintas Jawa Sumatera dengan Trek Terpanjang


PO SAN Group didirikan Haji Hasanuddin Adnan yang dirintis sejak tahun 1978. Saat ini SAN memiliki rute yang terjauh yakni Blitar-Pekanbaru Pulang Pergi (PP).

Rute itu mencapai jarak sekitar 1.680 km, dengan waktu tempuh 25 jam. Deretan bus PO SAN didominasi armada mewah dengan sasis triple axle bikinan Eropa.1

3. Handoyo
Armada Bus Legendaris Lintas Jawa Sumatera dengan Trek Terpanjang


Handoyo merupakan perusahaan yang berkantor pusat di Magelang, Jawa Tengah melayani berbagai trayek di Jawa dan menuju Sumatera.

Beberapa daerah yang dilayani Handoyo adalah Lampung, Palembang, Jambi, Pekanbaru dan daerah sekitarnya. Trek terjauhnya adalah Solo menuju Pekanbaru dengan total jarak 1.277 kilometer. Waktu yang dihabiskan bisa mencapai 2 hari dari berangkat Solo ke Pekanbaru.

4. Aneka Jaya
Armada Bus Legendaris Lintas Jawa Sumatera dengan Trek Terpanjang


Bus yang berasal dari Pacitan ini memiliki beberapa kelas untuk penumpangnya, yaitu kelas ekonomi, kelas AC ekonomi, kelas patas AC toilet, dan kelas VIP. Semakin banyaknya pesawat dengan tiket murah membuat banyak transportasi darat lintas Sumatera gulung tikar. Namun bus Aneka Jaya masih terus melayani trayek terjauhnya yaitu dari Jakarta menuju Pacitan, Surabaya menuju Pacitan, dan Solo menuju Pacitan.

Bus ini memiliki rute terjauhnya untuk saat ini yaitu Pacitan menuju Pekanbaru, yang memiliki jarak tempuh kurang lebih 1.894 km dan memakan waktu perjalanan kurang lebih 50 jam atau 2 hari lebih.

5. Lorena
Armada Bus Legendaris Lintas Jawa Sumatera dengan Trek Terpanjang


Lorena didirikan 1970 dengan trayek awal Bogor menuju Jakarta. Sekarang Lorena memiliki rute yang bervariatif. Paling terjauh yang dilayani Lorena adalah dari Jakarta menuju Medan, Sumatera Utara.

Untuk mencapai Medan dari Jakarta menempuh jarak 1.973 kilometer dan menghabiskan waktu perjalanan 60 jam atau hampir 3 hari.



6. Medan Jaya
Armada Bus Legendaris Lintas Jawa Sumatera dengan Trek Terpanjang


Bus ini berasal dari Sumatera dan sering dijuluki Peluru dari Medan karena saking cepatnya. Bus Medan Jaya juga melayani rute yang sama dengan Lorena yakni Medan menuju Jakarta dan sebaliknya.

7. PMTOH
Armada Bus Legendaris Lintas Jawa Sumatera dengan Trek Terpanjang


Bus PMTOH melayani trayek yang fantastis yakni dari ujung Sumatera ke ujung Jawa. Bus menjadi primadona karena trayek tersebut yakni dari Medan ke Solo, Medan menuju Yogyakarta, Medan menuju Bandung dan Medan ke Tasikmalaya.

Hanya saja PMTOH bisa membawa penumpang dari Banda Aceh ke lokasi-lokasi tersebut. Caranya dengan memindahkan penumpang di Medan.

8. Putra Pelangi
Armada Bus Legendaris Lintas Jawa Sumatera dengan Trek Terpanjang


Putra Pelangi dikenal sebagai bus-bus kelas atas. Sebelum menggunakan nama Putra Pelangi, bus ini dikenal dengan nama Pelangi.

Rute terjauh bus ini adalah dari Banda Aceh menuju Jakarta dengan jarak 2.551 kilometer. Waktu tempuh kurang lebih 75 jam atau tiga hari lebih.

9. ALS (Antar Lintas Sumatera)
Armada Bus Legendaris Lintas Jawa Sumatera dengan Trek Terpanjang


Perusahaan otobus yang berawal di Mandailing ini adalah pemegang rekor terjauh lintas Sumatera-Jawa. Sering dikenal sebagai raja paket dari Sumatera.

Trek terjauh untuk saat ini adalah Medan menuju Jember dengan jarak 2.992 kilometer. Waktu yang dihabiskan disebut-sebut bisa mencapai seminggu saking jauhnya.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Panduan Memilih Bus...
Panduan Memilih Bus yang Layak Jalan lewat Stiker: Biru, Pink, dan Tanda X, Apa Bedanya?
PO Gunung Harta Rilis...
PO Gunung Harta Rilis Tiga Bus Baru, Pakai Sasis Tronton
Nyawa di Ujung Tanduk:...
Nyawa di Ujung Tanduk: Mengapa Sabuk Pengaman Wajib Hukumnya di Bus?
Mudik Nyaman ke Cirebon?...
Mudik Nyaman ke Cirebon? Siapkan Dana, Ini Daftar Lengkap Bus dan Harga Tiketnya!
Kemenhub Siap Tindak...
Kemenhub Siap Tindak Tegas Bus Tak Laik Jalan Buat Angkut Pemudik
Daftar Harga Tiket Bus...
Daftar Harga Tiket Bus Jakarta-Malang untuk Lebaran 2025, Referensi Buat Mudik
Harga Tiket Bus Jakarta-Yogyakarta...
Harga Tiket Bus Jakarta-Yogyakarta Mudik Lebaran 2025
Hino Buka18 Posko Lebaran...
Hino Buka18 Posko Lebaran 2025, Ini Titik Lokasinya
PO ALS Manjakan Penumpang:...
PO ALS Manjakan Penumpang: Bus Baru Super Nyaman dengan Kursi Sultan!
Rekomendasi
Gempa Myanmar, Indonesia...
Gempa Myanmar, Indonesia Tambah Kiriman Bantuan Hari Ini
Kim Soo Hyun Bantah...
Kim Soo Hyun Bantah Paksa Sulli Beradegan Telanjang di Film Real
Live di iNews!Ā Garuda...
Live di iNews!Ā Garuda Muda Siap Hadapi Korea Selatan, Afghanistan, dan Yaman di Piala Asia U-17 2025Ā 
Diskon Tarif Tol 20%...
Diskon Tarif Tol 20% Mulai Berlaku Kamis 3 April 2025, Catat Sampai Kapan!
10 Negara Terkecil di...
10 Negara Terkecil di Dunia, Mayoritas Luasnya Lebih Kecil Dibandingkan Ukuran New York
Barcelona vs Real Madrid...
Barcelona vs Real Madrid di Final Copa del Rey, El Clasico Jilid 2 Musim Ini
Berita Terkini
Porsche Luncurkan Proyek...
Porsche Luncurkan Proyek Percontohan Daur Ulang Baterai Tegangan Tinggi
25 menit yang lalu
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
17 jam yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
21 jam yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
21 jam yang lalu
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
1 hari yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
1 hari yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved