Fenomena Vespa Gembel, Kumuh dan Jorok tapi Punya Segudang Cerita

Minggu, 25 September 2022 - 17:00 WIB
loading...
Fenomena Vespa Gembel,...
Vespa Rat Bike di Bali yang menarik perhatian banyak sekali pengunjung. Foto: dok @sagra.bali
A A A
JAKARTA - Vespa Gembel atau Vespa Rat Bike memang jauh berbeda dengan pengguna Vespa modern yang elegan dan berkelas. Seperti namanya, komunitas Vespa Gembel memodifikasi kendaraan mereka agar dapat menampung banyak orang, bahkan sebagai rumah.

Untuk itu, mereka yang tergabung dalam komunitas ini bisa berhari-hari tidur di jalan saat sedang touring.

Sebutan Vespa Gembel disematkan karena tampilannya yang kumuh dan jorok. Biasanya, ada banyak sekali jenis “sampah” seperti botol bekas yang dijadikan “hiasan”. Namun, sebenarnya itu bukan artian sampah sesungguhnya.

Rat sendiri memiliki arti tikus, yang berarti motor terlihat kumuh yang biasanya menjadi sarang para tikus. Kendati begitu, pengendaranya mengaku nyaman dan tidak masalah berada di jalanan selama berhari-hari ketika touring.

Pendiri Vespa Club Indonesia (VCI) dan penggagas Vespa World Days 2022 di Bali Benyamin S Nugraha mengatakan, Vespa Gembel atau Rat Bike sangat berbeda dengan Vespa Ekstrem.

”Sangat berbeda, tidak bisa disamakan. Sekilas memang modifikasi mereka sama-sama ekstrem, tapi ada seni yang berbeda di dalamnya,” kata pria yang akrab disapa Om Ben itu kepada SINDOnews.

Vespa Rat Bike mengacu pada konsep menjaga motor agar tetap berfungsi tanpa menghabiskan banyak waktu atau uang. Ini penting karena Vespa Rat Bike sering digunakan untuk touring jarak jauh.

Oleh karena itu, kebanyakan perbaikan pada Vespa Rat Bike hanya dilakukan untuk menjaga agar mesin tetap memiliki kinerja maksimal. Pasalnya, beban yang dibawa terkadang sangat besar, baik dari modifiakasinya maupun jumlah penumpang.

Modifikasi dilakukan dengan menambahkan sespan atau penumpang samping untuk menambah kenyamanan saat touring. Ini juga memungkinkan mereka membawa banyak orang dan dapat digunakan untuk tidur.

Selain itu, sespan juga dapat digunakan untuk mengangkut barang-barang pemilik kendaraan. Biasanya, mereka membawa sparepart yang bisa dijual untuk menambah pemasukan untuk kebutuhan touring.

Barang-barang yang menempel pada Vespa Rat Bike juga memiliki arti bagi pemilik kendaraan tersebut. Misalnya, botol oli bekas dan ban-ban bekas yang menandakan kalau motor tersebut sudah dipakai touring jarak jauh.

Namun, kehadiran Vespa Rat Bike terkadang mengganggu sebagian besar orang karena mereka memarkirkan kendaraannya sembarangan. Mereka juga kerap berhenti dan istirahat di sisi jalan yang membuat lokasi tersebut menjadi lebih kumuh.



Kendati demikian, solidaritas mereka sangat kuat dengan saling membantu ketika menemukan rekannya sedang berada dalam kesulitan. Bahkan, tak jarang mereka membantu pengguna jalan lain yang sedang membutuhkan pertolongan.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Vespa Listrik Punya...
Vespa Listrik Punya Bertabur Warna Baru Karya Seniman Dunia
Jangan Kedip! Promo...
Jangan Kedip! Promo Vespa April 2025: Diskon hingga Aksesori Gratis
Sejarah Vespa Sprint...
Sejarah Vespa Sprint Skuter Italia Paling Diburu di Indonesia
Buku Panduan Servis...
Buku Panduan Servis Vespa Berdasarkan Kilometer
Vespa Kembali Naik Daun,...
Vespa Kembali Naik Daun, Piaggio Berniat Buka 62 Dieler Baru
Vespa 946 Snake Mejeng...
Vespa 946 Snake Mejeng di Pop-up Store Pacific Place
Scomadi Bawa Nostalgia...
Scomadi Bawa Nostalgia ke IIMS 2025 dengan 4 Skuter Klasik
Lebih Murah Rp10 Juta...
Lebih Murah Rp10 Juta dari Vespa Sprint, Royal Alloy Hadirkan GT2 Series
Vespa 946 Snake: Ular...
Vespa 946 Snake: Ular Kutub Edisi Terbatas nan Elegan, hanya Diproduksi 888 Unit
Rekomendasi
Keyakinan Konsumen Terhadap...
Keyakinan Konsumen Terhadap Kondisi Ekonomi Mulai Terkikis di Maret 2025, Begini Kata BI
Dirlantas Polda Metro...
Dirlantas Polda Metro Jaya Evaluasi Penerapan Tilang ETLE untuk Ambulans
Washington Gelar Sidang...
Washington Gelar Sidang Kasus Antimonopoli Meta
Bali Batasi Plastik...
Bali Batasi Plastik Sekali Pakai, Industri Harus Bertransformasi ke Produk Eco-Friendly
Bule Amerika Serikat...
Bule Amerika Serikat yang Ngamuk di Klinik Bali Akhirnya Dideportasi
Perang Dagang Sengit,...
Perang Dagang Sengit, Diplomat Beijing: Gaun Sekretaris Pers Gedung Putih Buatan China
Berita Terkini
Yamaha Cygnus Gryphus...
Yamaha Cygnus Gryphus Penantang Honda Vario Diluncurkan, 1 Liter Tembus 42 Km
49 menit yang lalu
Divonis Berbahaya, Eropa...
Divonis Berbahaya, Eropa Larang Penggunaan Serat Karbon untuk Kendaraan
3 jam yang lalu
Hindari Tarif Trump,...
Hindari Tarif Trump, Mitsubishi Hentikan Semua Ekspor Kendaraan ke Amerika
5 jam yang lalu
Mobil yang Bisa Dikendarai...
Mobil yang Bisa Dikendarai Terbalik dan Menempel di Dinding Diperkenalkan
6 jam yang lalu
Persaingan Teknologi...
Persaingan Teknologi Kaca Film di Era Industri Mobil Listrik
1 hari yang lalu
MG Siapkan Cyber X,...
MG Siapkan Cyber X, Mobil Listrik Offroad Penantang Chery J6
1 hari yang lalu
Infografis
Puluhan Rudal dan Ratusan...
Puluhan Rudal dan Ratusan Drone Rusia Bombardir Ibu Kota Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved